Demi Rawat Ibu, Ronaldo Tinggalkan Juventus

Ronaldo mengabarkan bahwa ibunya dalam kondisi stabil setelah menerima perawatan medis.

AP/Luca Bruno
Cristiano Ronaldo.
Rep: Fitriyanto Red: Endro Yuwanto

MADEIRA -- Superstar lapangan hijau Juventus, Cristiano Ronaldo, lebih memilih kembali ke Madeira, Portugal, untuk menjenguk dan merawat ibunya yang sakit ketimbang harus bermain pada leg kedua semifinal Coppa Italia. Ronaldo dipastikan absen untuk leg kedua semifinal Coppa Italia, saat Juventus akan menjamu AC Milan.

Namun setelah Ronaldo pergi menemui ibunya, pertandingan yang dijadwalkan hari Rabu (4/3) telah ditunda karena kekhawatiran wabah virus corona di Italia. Laga leg pertama berakhir dengan skor 1-1.

Pejabat terkait awalnya mengumumkan bahwa pertandingan di Stadion Allianz di Turin akan berlangsung. Namun, penduduk dari daerah sarang wabah virus corona di Italia dilarang hadir. Menurut Football Italia, Rabu (4/3), setelah kritik dari pejabat kesehatan, pertandingan telah ditunda ke tanggal yang tidak diketahui.

Sementara itu, Ronaldo melalui Twitter mengucapkan terima kasih kepada penggemar untuk dukungannya setelah ibunya, Dolores Aveiro, menderita stroke. Ia mengabarkan bahwa ibunya dalam kondisi stabil setelah menerima perawatan medis.

"Terima kasih atas semua pesan dukungan untuk ibu saya.  Dia saat ini stabil dan pulih di rumah sakit. Saya dan keluarga saya ingin berterima kasih kepada tim medis yang merawatnya, dan dengan ramah meminta kami semua diberi privasi saat ini," tulis Ronaldo di Twitter.

Penundaan laga hari Rabu adalah yang terbaru terkait dengan kekhawatiran virus corona di Italia setelah beberapa pertandingan Serie A ditunda selama akhir pekan.


BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler