Depok Ajukan Usulan 30 Pembangunan ke Jabar

Usulan untuk bantuan gubernur 2020 didominasi pembangunan infrastruktur.

Republika/Rusdy Nurdiansyah
Jalan Dewi Sartika, Depok, Jawa Barat akan dibangun underpass. Kota Depok mengajukan 30 usulan pembangunan untuk bantuan gubernur Jawa Barat tahun 2021.
Red: Ratna Puspita

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Badan Perencanaan Pembangunan, dan Penelitian Pengembangan Daerah (Bappeda) Kota Depok, Jawa Barat mengajukan 30 usulan pembangunan untuk bantuan gubernur tahun 2021. Usulan itu didominasi pembangunan infrastruktur.

Baca Juga


"Pengajuan usulan pembangunan sudah dari sebelum Musrenbang, namun saat ini kita matangkan kembali," kata Kepala Bappeda Kota Depok, Widyati Riyandani di Depok, Jumat (4/4).

Ia mengatakan 30 usulan kegiatan ini lebih dominan pada bidang infrastruktur. Di antaranya pembangunan Underpass Dewi Sartika, serta beberapa usulan yang terkait dengan penataan jalan, perbaikan irigasi.

"Untuk pembangunan Underpass Dewi Sartika tahun ini akan ada penangguhan terlebih dahulu. Sebab, sekarang konsentrasi pada penanganan pandemi COVID-19. Jadi akan dilaksanakan di tahun 2021,” jelasnya.

Lebih lanjut pengajuan lainnya adalah perbaikan irigasi. Lalu, untuk perekonomian ada usulan revitalisasi Pasar Tugu, pembangunan Creative Center.

Selain itu, sambungnya, ada juga penataan embung dan situ, pembangunan mal pelayanan publik. Serta pembangunan sejumlah Gelanggang Olah Raga (GOR) di beberapa kecamatan.

"Pemkot Depok juga mengajukan traffic center dan pengadaan marka jalan. Semoga semua lancar dan sesuai dengan yang direncanakan," ujarnya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler