Sidebar

Layanan Kereta Api Saudi Kembali Beroperasi Mulai 31 Mei

Thursday, 28 May 2020 10:31 WIB
Layanan Kereta Api Saudi Kembali Beroperasi Mulai 31 Mei. Kereta cepat di Arab Saudi

REPUBLIKA.CO.ID, RIYADH -- Saudi Railways Organization (SRO) sedang mempersiapkan untuk kembali mengoperasikan kereta api untuk penumpang antara Dammam dan Riyadh, melalui stasiun Abqaiq dan Hofuf. Kereta api akan mulai beroperasi kembali pada Ahad 31 Mei 2020.

Baca Juga


Masyarakat Saudi dapat melakukan pemesanan tiket melalui situs www.sro.org.sa atau aplikasi elektronik (SRO). Kereta api hanya diizinkan beropersi pukul 06.00 hingga 20.00 waktu Arab Saudi.

Dilansir dari Saudi Press Agency (SPA), Saudi Railways Organization menginformasikan agar calon penumpang dapat mematuhi semua aturan yang ditetapkan oleh otoritas Saudi terkait tindakan pencegahan terhadap virus corona. Penumpang dapat menghubungi call center 920008886 apabila memiliki pertanyaan lebih lanjut.

Kerajaan Saudi memutuskan seluruh karyawan di sektor swasta dapat segera memulai kembali pekerjaan-pekerjaan mereka. Saudi juga akan memulai melonggarkan penguncian wilayah kecuali Mekkah untuk kembali ke situasi normal. Namun sebelum itu, akan ada tiga tahapan yang harus terpenuhi sebelum kembali pada kondisi normal.

 

Berita terkait

Berita Lainnya