Andien Persembahkan Lagu Jendela Waktu untuk Elfa Secioria

Elfa Secioria merupakan guru sekaligus produser yang mengorbitkan Andien.

Antara
Lagu terbaru Andien Aisyah, "Jendela Waktu" telah diperkenalkan kepada publik sejak awal April 2020 (Foto: penyanyi Andien)
Rep: Shelbi Asrianti Red: Nora Azizah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Lagu terbaru Andien Aisyah, "Jendela Waktu" telah diperkenalkan kepada publik sejak awal April 2020. Andien mengungkapkan, lagu itu dia dedikasikan untuk almarhum musisi Elfa Secioria, guru sekaligus produser yang mengorbitkannya.

"Single ini aku bikin buat almarhum Bang Elfa. Tahun 2020, tepat 20 tahun aku berkarya, selama ini sudah menyanyikan lagu-lagu almarhum, pengin banget membuat karya baru persembahan untuk almarhum," kata perempuan 34 tahun itu.

Pada program bincang santai "Cabin Fever" bersama sutradara Riri Riza, belum lama ini, Andien menceritakan proses di balik pembuatan karya tersebut. Andien sengaja mengajak musisi Yovie Widianto, yang merupakan keponakan almarhum.

Keduanya menulis lagu bersama, yang rekamannya berlangsung pada awal Maret. Kala itu, pandemi corona mulai merebak tetapi belum ada keputusan dari pemerintah untuk melakukan social distancing. Saat lagu akan rilis, aturan itu justru sudah direncanakan.

Andien sempat bingung apakah lagu tetap harus dirilis, tetapi akhirnya dia dan tim sepakat tetap mengeluarkannya. Usai single, tentu harus ada video klip, namun kondisi tidak memungkinkan Andien bersama tim melakukan syuting.

Saat itulah muncul gagasan untuk membuat video kolektif yang melibatkan penikmat musik. Awal Mei silam, Andien merilis video musik "Jendela Waktu" yang memuat kumpulan video aktivitas masyarakat selama masa pembatasan fisik.

Penulis buku 'Belahan Jantungku' itu mengatakan, sejak awal dia membebaskan pendengar memberikan makna terhadap lagu. Perspektif tentang lirik "Jendela Waktu" bisa sangat luas dan beragam, tergantung bagaimana tiap orang mengartikannya.

Dia menyadari, masa PSBB membuat banyak orang terpisah secara fisik. Andien senang bisa memberikan kesempatan bagi banyak orang untuk menceritakan secara visual apa yag terjadi dari balik jendela masing-masing.

Pada akhir klip, Andien memberi kejutan dengan hadir menggendong putra keduanya yang baru lahir, Anaku Tarisma Jingga (Tabi). Tampil pula suami Andien, Irfan Wahyudi, serta putra pertama mereka, Kawa.

Baca Juga


"Itu yang terjadi di balik jendela waktuku," ujar Andien.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler