Bournemouth Ingin Pemainnya Berjuang Keras vs Tottenham

Spurs akan bertandang ke markas Bournemouth tengah malam ini.

AP/Michael Steele/pool Getty
Eddie Howe
Rep: Rahmat Fajar Red: Gilang Akbar Prambadi

REPUBLIKA.CO.ID, BOURNEMOUTH -- Pelatih Bournemouth, Eddie Howe ingin pemainnya berjuang keras memenangkan pertandingan ketika menjamu Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Inggris, di Vitality Stadium, Jumat (10/7) dini hari WIB. Tujuannya tak lain agar Bournemouth tetap bertahan di Liga Inggris.

Bournemouth wajib menang jika peluangnya keluar dari zona degradasi terbuka lebar. Pasalnya, mereka kini berada di urutan ke-19 klasemen dengan nilai 27 poin. Mereka tertingal empat poin dari tim peringkat 17 dan 16 yaitu Watford dan West Ham United.

“Kami harus secara konsisten berjuang melawan peluang untuk tetap di sini. Jadi saya tidak berpikir dari sisi saya, dan saya pikir itu hal yang paling penting, karena saya akan menentukan mentalitas para pemain. Orang lain, saya tidak bisa mengendalikan apa yang mereka pikirkan,” kata Howe jelang laga, dilansir dari Four Four Two, Kamis (9/7).

Menurutnya berada di Liga Inggris adalah sesuatu yang istimewa. Karena itu, Howe tak ingin timnya terdegradasi. Howe ingin membangun tim ini dari dalam maupun luar. The Cherries memiliki lima pertandingan lagi untuk menyelamatkan diri.

Howe juga menolak penilaian orang jika Bournemouth adalah tim mapan. Howe tak ingin terlalu percaya diri karena bisa berakibat fatal. Howe mengaku tak ada dalam pikirannya timnya merupakan tim mapan.

“Dan itu bukan rasa tidak hormat kepada kita sebagai klub tetapi dengan segala sesuatu yang harus kita lawan, dalam arti ukuran klub, dan fasilitasnya. Anda dapat menjelajahi seluruh klub, dan mengatakan bahwa kami adalah klub Liga Premier yang mapan di departemen mana pun yang saya katakan akan salah,” tuturnya.

Howe berharap kepada Callum Wilson menjadi pemain kunci dalam pertandingan melawan Tottenham.  Howe melihat setiap melihat Wilson selalu ada energy positif yang didapatkan.

“Setiap hari ketika dia masuk aku bisa mendengar tawanya melalui dinding tempat latihan. Anda membutuhkan orang-orang seperti itu pada saat ini,” Howe menambahkan.


BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler