Bandara Sultan Hasanuddin Segera Dilengkapi 12 Gate

Mega proyek bandara ini ditargetkan rampung pada Oktober 2021 mendatang.

ANTARA/ARNAS PADDA
Pekerja beraktifitas di area proyek perluasan Bandara Sultan Hasanuddin, Maros, Sulawesi Selatan, Senin (1/6/2020). Pengerjaan proyek perluasan bandara yang ditargetkan rampung pada Mei 2021 tersebut tetap dilanjutkan di tengah pandemi COVID-19 dengan menerapkan protokol kesehatan guna mengantisipasi penyebaran virus Corona di area proyek
Red: Andi Nur Aminah

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- Bandara International Sultan Hasanuddin Makassar Sulawesi Selatan segera dilengkapi 12 Gate melalui proyek pelebaran bandara yang hingga saat ini masih dalam proses pembangunan. General Manager (GM) PT Angkasapura I, Wahyudi saat mendampingi Gubernur Sulsel HM Nurdin Abdullah yang meninjau progres pembangunan Bandara International Sultan Hasanuddin, Senin (28/9) mengemukakan Bandara Sultan Hasanuddin akan dilengkapi 12 pintu dari enam pintu yang telah ada sekarang.

Baca Juga


"Nanti ada 12 gate," kata Wahyudi sebagai pihak yang mengoperasikan Bandara International Sultan Hasanuddin di Makassar, Sulawesi Selatan.

Wahyudi mengemukakan mega proyek ini ditargetkan rampung pada Oktober 2021 mendatang. Kata dia, jika proyek dengan anggaran Rp2,6 triliun ini rampung, akan menampung sekitar 15 juta penumpang per tahun."Oktober 2021 ditargetkan rampung dan sudah digunakan. Kapasitas bandara tentu akan bertambah dua kali dari kapasitas sekarang, sekitar tujuh juta orang per tahun," ujarnya.

Sementara itu, Gubernur Sulsel HM Nurdin Abdullah mengatakan bangga melihat progres pembangunan Bandara Sultan Hasanuddin, baik sebagai masyarakat maupun pemerintah Sulsel setelah meninjau langsung proyek ini. Perluasan Bandara Sultan Hasanuddin ini menurut Nurdin Abdullah, akan memberi efek positif terhadap peningkatan kunjungan wisata di Sulsel.

Hadir pada acara tinjauan Gubernur itu Kepala Kantor Wilayah Otoritas Bandara Wilayah V Makassar, Baitul Ikhwan. Juga Deputi Project Manager PT Wika Agung Budiarto.

 

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler