Legenda MU Sebut Cavani Beri Dampak Seperti Ibrahimovic

MU mendapatkan Edinson Cavani secara gratis di bursa transfer.

Dwight Yorke
Rep: Eko Supriyadi Red: Agung Sasongko

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Legenda Manchester United Dwight Yorke yakin, kedatangan Edinson Cavani bisa memberikan dampak seperti Zlatan Ibrahimovic. Yorke percaya lini serang Iblis Merah akan sama berbahayanya dengan yang dimiliki Liverpool dan Manchester City.

Baca Juga


Ole Gunnar Solskjaer menambah amunisi baru untuk skuatnya pada Deadline Day bursa transfer musim panas, salah satunya adalah Cavani yang didapat secara gratis. Mantan pemain Napoli itu dilepas secara gratis setelah kontraknya bersama Paris Saint-Germain habis.

Padahal, Cavani sebelumnya dikabarkan segera merapat ke Atletico Madrid. Namun, jelang penutupan bursa transfer, pemain internasional Uruguay itu malah datang ke Old Trafford. ''Itu bisnis yang cukup bagus untuk apa yang kami butuhkan saat ini,'' mucap Yorke, dikutip dari Goal, Kamis (8/10).

Yorke yakin Cavani bisa membuktikan diri untuk sukses di Manchester, sama seperti Ibrahimovic. Ia menyebut Cavani bisa memberikan pengalamannya kepada pemain muda MU, seperti Marcus Rashford, Mason Greenwood dan Anthony Martial. Apalagi, pesaing MU, seperti Liverpool City, dan Tottenham, punya penyerang-penyerang terbaik untuk memberikan ancaman nyata buat lawan-lawan mereka.

''Saya pikir tiga penyerang kami dan mungkin empat penyerang sekarang dengan Cavani, bisa ada di sana untuk memberikan yang terbaik setiap harinya,'' kata Yorke.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler