Rins Klaim Kemenangan di Aragon Lebih Sulit
Rins sebut kemenangan Aragon lebih sulit dibanding saat kalahkan Marquez dan Rossi.
REPUBLIKA.CO.ID, ALCANIZ -- Juara GP Aragon 2020 Alex Rins mengatakan, kemenangan di Aragon lebih sulit dibandingkan pertarungan melawan Marc Marquez di Silverstone dan Valentino Rossi di Amerika Serikat pada 2019. Rins menjadi yang tercepat di Aragon meski ia memulai balapan dari grid ke-10.
Sebelum pembalap Repsol Honda Alex Marquez menekan pada lap-lap terakhir, rekan satu timnya, Joan Mir menganggu posisinya. Namun Rins berhasil mempertahankan posisinya di depan hingga akhir balapan.
“Ini adalah balapan pertama saya yang saya menangkan saat memimpin balapan. Dua kemenangan terakhir saya bertarung dengan Valentino, dengan Marc,” ujar pembalap Suzuki itu usai balapan, dilansir dari motorsport, Senin (19/10).
Balapan kali ini, ia mengklaim sedikit lebih sulit daripada ketika bertarung dengan Marquez dan Rossi pada 2019. Pasalnya, kesalahan dapat mudah dilakukan saat keadaan memimpin. Oleh karena itu, ia mencoba tenang. Ia juga mengklaim mengendari motor dengan cukup baik.
Tekanan dari Joan dan Alex menambah tekanan kepada Rins. Menurutnya, mereka datang sangat cepat sehingga ketenangan dan menjaga ban di akhir balapan merupakan kunci mengakhiri di urutan pertama. Ia pun memuji kinerja Suzuki yang sangat bagus karena membawa pembalapnya menempati banyak podium.
“Itu berarti mereka telah melakukan pekerjaan dengan baik di pramusim dan pasti mereka menginginkannya,” ujarnya.
Kemenangan ini cukup luar biasa bagi pembalap asal Spanyol tersebut. Pasalnya, dia menjalani musim yang sulit. Kondisinya yang kurang bagus akibat efek patah tulang dan terkilir selama di GP Spanyol membuat dia sedikit terganggu.
Suzuki mendominasi podium di GP Aragon. Selain Rins sebagai pemenang, Joan Mir meraih podium ketiga di bawah pembalap Repsol Honda, Alex Marquez di urutan kedua.