Taylor Swift Ungkap Sosok Asli Penulis Lagu Folklore

Taylor Swift telah mengungkap identitas sebenarnya dari penulis lagu William Bowery.

EPA
Taylor Swift telah mengungkap identitas sebenarnya dari penulis lagu William Bowery.
Rep: Gumanti Awaliyah Red: Nora Azizah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Taylor Swift telah mengungkap identitas sebenarnya dari penulis lagu William Bowery. Bowery, yang dikreditkan sebagai penulis lagu pada dua lagu di album Folklore (Betty dan Exile), sebenarnya adalah kekasih Swift, Joe Alwyn.

Baca Juga


Kabar yang sudah lama dicurigai oleh para penggemar tersebut dikonfirmasi oleh Swift dalam film konser barunya 'Folklore: The Long Pond Studio Sessions', yang dirilis di Disney+ pada Rabu (25/11).

"Ada banyak diskusi tentang William Bowery dan identitasnya karena itu bukan orang sungguhan. Jadi, William Bowery adalah Joe, seperti yang kita tahu," kata Swift ketika berbicara tentang identitas asli Bowery seperti dikutip dari NME, Kamis (26/11).

Menurut Swift, ini adalah kali pertama mereka menulis lagu bersama. Karena pandemi dan mereka terisolasi, akhirnya lagu ditulis secara bersama.

"Jadi karena kami di karantina dan tidak ada hal lain yang dilakukan, kami hanya mencoba untuk melihat bagaimana rasanya jika kami menulis lagu ini bersama-sama?" jelas Swift.

Dia juga mengungkapkan bahwa Alwyn menulis bait pertama dan iringan piano di tembang Exile. Taylor Swift kini juga membagikan album live 'Folklore' baru di layanan streaming, sejalan dengan film dokumenter teranyar di Disney+.

'Folklore' telah dinominasikan untuk penghargaan Grammy 2021 yakni "Album of the Year". Swift juga mendapat nominasi 'Best Pop Solo Performance' untuk "Cardigan", dan nominasi 'Song of the Year'.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler