Kapolda Metro Jaya Minta Maaf Atas Penembakan di Cengkareng

Kapolda pun berjanji akan bertindak tegas dan melakukan penegakan hukum secara adil.

Pixabay
Penembakan. Ilustrasi
Rep: Surya Dinata Red: Wisnu Aji Prasetiyo

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Aksi brutal penembakan terjadi Kamis (25/2) sekitar pukul 04.30 di sebuah kafe Cengkareng, Jakarta Barat. Pelaku penembakan dilakukan oleh oknum polisi.


Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran pun meminta maaf kepada keluarga korban dan TNI AD atas peristiwa penembakan tersebut. Ia pun berjanji akan menindak tegas pelaku penembakan serta melakukan penegakan hukum secara adil.

Ia menegaskan bahwa pelaku telah ditangkap dan saat ini Kepolisian sedang melakukan pemeriksaan secara marathon serta melakukan olah TKP. Dari hasil penyelidikan telah didapatkan dua alat bukti dan pelaku ditetapkan sebagai tersangka serta dikenai pasal 338 KUHP.

Baca juga : Kodam Jaya-Polda Metro Gelar Patroli Bersama Malam Hari

 

 

Video Editor | Fakhtar Khairon Lubis

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler