Sidebar

Banjir Perburuk Penanganan Covid di Myanmar

Tuesday, 27 Jul 2021 16:52 WIB
suasana banjir di Myanmar (ilustrasi)

IHRAM.CO.ID, JAKARTA -- Banjir membuat ratusan orang mengungsi di Myanmar. Situasi tersebut menambah parah upaya negara itu mengatasi lonjakan kasus covid-19. 

Baca Juga


Hujan deras pada akhir pekan di Myanmar wilayah selatan menyebabkan banjir di sejumlah kota dan memaksa tenaga kesehatan mengungsikan para pasien COVID-19 ke kawasan kering dengan melewati jalan dan gang yang basah.

"Ratusan rumah terendam dan hanya atap mereka yang terlihat," kata Pyae Sone, seorang pekerja sosial di kota Hlaingbwe di negara bagian Kayin, via telepon.

Dia mengatakan air mulai naik pada Senin pagi (26/7)."Covid tengah menyebar di kota ini. Banyak orang yang kehilangan penciuman dan banyak yang sakit, tak jelas apakah itu COVID atau flu musiman. Tapi sekarang orang-orang tak bisa tinggal di rumah atau berkumpul di penampungan, sehingga penyebarannya bisa jadi serius," ungkapnya.

Kelompok-kelompok sukarelawan dan tenaga medis mengangkat pasien yang masih terbaring di tempat tidur sambil membawa tabung oksigen, menerobos banjir di KotaKayin, Myawaddy, seperti terlihat dalam foto yang diunggah ke Facebook oleh Pusat Informasi Karen (KIC).

 

Berita terkait

Berita Lainnya