Liverpool Unggul 1-0 Atas Arsenal di Babak Pertama

Sadio Mane jadi pemecah kebuntuan dalam pertandingan ini.

EPA-EFE/TIM KEETON
Sadio Mane dari Liverpool merayakan setelah mencetak keunggulan 1-0 selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Liverpool FC dan Arsenal FC di Liverpool, Inggris, 20 November 2021.
Rep: Eko Supriyadi Red: Ratna Puspita

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Liverpool unggul 1-0 atas Arsenal, dalam pertandingan yang digelar di Anfield, Ahad (21/11). Sadio Mane jadi pemecah kebuntuan dalam pertandingan ini setelah sundulannya menaklukan Ramsdale. 

Baca Juga


Kedua tim sama-sama main hati-hati dalam 25 menit pertama. Meski saling jual beli serangan, pertahanan kedua tim masih cukup disiplin untuk menghalau lawan. Belum ada peluang emas yang tercipta selama 25 menit.

Liverpool membuka peluang lebih dulu pada menit 28. Namun, tendangan kaki kirinya masih bisa dihalau oleh Ramsdale. Arsenal sempat membobol gawang Liverpool pada menit 32. Namun, gol yang dicetak Lacazette itu dianulir karena Aubameyang dianggap offside saat membangun serangan.

Salah hampir salah memecahkan kebuntuan pada menit 35. Lagi-lagi, Ramsdale mampu menyelamatkan gawangnya dengan baik.

Tuan rumah akhirnya memecahkan kebuntuan pada menit 40. Alexandre-Arnold melepaskan umpan ke kotak penalti Arsenal. Mane kemudian mampu menyundulkan dengan baik untuk mengubah skor jadi 1-0, yang bertahan hingga jeda.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler