10 Makanan Khas Bandung yang Wajib Kamu Coba

Wisata Kuliner: 10 Makanan Khas Bandung yang Wajib Kamu Coba

Makanan Khas Bandung: 10 Makanan Khas Bandung yang Wajib Kamu Coba
Rep: Turuk Esuk Red: Retizen

Cara Membuat Makanan Bandung Bisa Langsung Cek >>>>> DISINI


Tertarik mencicipi makanan khas Bandung yang jumlahnya bisa sampai ratusan itu? Ini dia daftar 18 makanan khas Bandung dan tempat terbaik untuk menikmatinya – bekal yang harus disimpan untuk liburan kamu ke sini. Cuss!

1. Seblak

Belum ke Bandung jika kamu belum mencoba makan seblak. Makanan khas Bandung yang terbuat dari kerupuk basah ini memiliki rasa yang khas karena dibuat dari bumbu rempah dan memiliki isian yang mengenyangkan seperti sayur, daging dan telur.

2. Nasi Timbel

Disebut tersembunyi karena nasinya dibungkus daun pisang. Setelah dibuka, kamu bisa mendapati nasi putih hangat dengan aroma yang khas dan bisa menikmatinya dengan ditemani daging atau ikan, tahu, tempe serta sambal dan lalapan.

3. Nasi Tutug Oncom

Dari namanya, kamu sudah bisa menebak seperti apa komposisi kuliner ini. Nasi yang ditumbuk dan dicampur oncom, ditambah dengan lauk pauk yang sesuai dengan selera, kamu bisa mendapatkan sensasi rasa yang aduhai.

4. Karedok

Tertarik mengkonsumsi makanan yang bergizi dan menyehatkan di Bandung, silakan langsung mencoba karedok. Mulai dari bahan, cara pengolahan dan penyajian, semuanya berakhir dengan kesegaran. Untuk menambah rasa, kamu harus meminta diolah dengan tingkat pedas sedikit di atas rata-rata.

5. Surabi

Surabi menjadi salah satu camilan paling ngehits di Bandung. Beragam rasa, topping dan tampilan yang imut menjadi alasan mengapa jajanan tradisional ini banyak diburu para pendatang dan kaum urban Bandung.

6. Ulukutek Leunca

Kamu akan terkejut dengan kandungan gizi dalam makanan khas Bandung nan tradisional ini. Mulai dari kandungan kalori, vitamin, karbohidrat hingga senyawa yang dibutuhkan oleh tubuh terdapat dalam makanan ini.

7. Gehu Jeletot

Bagi pencari rasa pedas, kuliner Gehu Jeletot bisa jadi alternatif yang pas. Camilan baru di kota Bandung ini banyak menjadi buruan karena rasa pedas, gurih dan menyenangkan. Selain taburan sayuran di dalam tahunya, seperti irisan wortel dan sayur kol, ada juga irisan daging sapi untuk menambah cita rasa.

8. Colenak

Tidak sedikit yang mengenalnya sebagai tape bakar, namun apa pun itu kualitas rasanya sudah mendunia. Bayangkan tape singkong yang dibakar dan dicocol pada gula merah yang dipanaskan bersama parutan kelapa, bikin ngiler, kan?

9. Peuyeum

Inilah salah satu makanan khas Bandung yang begitu identik dengan Kota Kembang. Bukan sekadar tape singkong, peuyeum merupakan tape dengan kadar air yang jauh lebih sedikit, yang membuatnya bisa bertahan jauh lebih lama.

10. Es Goyobod

Mulai gerah dan kepanasan dengan udara Bandung yang kurang bersahabat? Redakan dengan menikmati seporsi es goyobod yang menyegarkan. Minuman dingin khas Sunda ini memang menjadi ‘obat’ yang tepat untuk mengatasi dahaga kamu.

sumber : https://retizen.id/posts/26427/10-makanan-khas-bandung-yang-wajib-kamu-coba
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Disclaimer: Retizen bermakna Republika Netizen. Retizen adalah wadah bagi pembaca Republika.co.id untuk berkumpul dan berbagi informasi mengenai beragam hal. Republika melakukan seleksi dan berhak menayangkan berbagai kiriman Anda baik dalam dalam bentuk video, tulisan, maupun foto. Video, tulisan, dan foto yang dikirim tidak boleh sesuatu yang hoaks, berita kebohongan, hujatan, ujaran kebencian, pornografi dan pornoaksi, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Pertanggungjawaban semua konten yang dikirim sepenuhnya ada pada pengirim. Silakan kirimkan video, tulisan dan foto ke retizen@rol.republika.co.id.
Berita Terpopuler