Ini yang Dirasakan Tubuh Saat Berhadapan dengan Orang Narsistik
Anda hampir selalu merasakan ketidaknyamanan saat berhadapan dengan si narsistik.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pernah melihat seorang narsistik di depan mata? Dr Ramani Durvasula di akun Youtube-nya membeberkan tanda-tanda yang dirasakan tubuh ketika ada orang narsistik di dekat Anda.
"Perhatikan apa yang Anda rasakan di tubuh. Ketika Anda berada di hadapan orang yang narsis atau beracun, Anda hampir selalu merasakan ketidaknyamanan di tubuh Anda," ujarnya seperti dilansir di laman Men's Health, Selasa (22/2/2022).
Dia mengatakan secara rinci bagaimana tubuh Anda dapat mengetahui bahwa ada seorang narsistik di dalam ruangan, yang biasanya merupakan firasat secara harfiah. "Bagi sebagian orang, ini dirasakan di perut mereka. Bagi orang lain, mungkin sakit kepala ini datang dengan sangat cepat," ujarnya.
Bagi orang lain, mungkin terasa seperti sesak di dada atau bahkan gejala serangan panik atau pusing yang akan datang. Beberapa orang hanya akan mengatakan bahwa mereka merasakan bulu-bulu berdiri di belakang leher mereka.
Beberapa orang bahkan merinding dan kedinginan. Dia memperingatkan, tidak peduli apa yang Anda rasakan di ruangan yang sama dengan seorang narsistik, itu tidak akan terasa benar di tubuh Anda.