Emery: Liverpool Pantas Lolos ke Final Liga Champions
Villarreal sempat menyamakan agregat 2-2 tapi akhirnya kalah dari Liverpool.
REPUBLIKA.CO.ID, VILLARREAL -- Pelatih Villarreal Unai Emery mengakui Liverpool pantas melaju ke final Liga Champions musim ini. Anak asuh Emery baru saja ditundukkan the Reds pada babak empat besar.
Pekan lalu, the Yellow Submarine kalah 0-2 pada leg pertama di Inggris. Teranyar saat mentas di kandang sendiri, wakil Spanyol ini kembali terkapar. Gerard Moreno dan rekan-rekan takluk 2-3 dari raksasa Inggris itu, dalam leg kedua di Estadio de la Ceramica, Rabu (4/5/2022) dini hari WIB.
Usai pertandingan, Emery tak mampu menyembunyikan kekecewaannya. Pasukannya kehilangan momen untuk membalikkan keadaan. Sepanjang 45 menit awal, armada Kapal Selam Kuning sempat menyamakan agregat menjadi 2-2. Namun setelah turut minum semuanya berubah. Liverpool mengamuk dengan mencetak tiga gol.
Emery menilai timnya telah menampilkan kinerja luar biasa saat berhadapan dengan Juventus, Bayern Muenchen, dan sempat merepotkan the Reds. Namun hal itu tak cukup meloloskan Villarreal ke tahap selanjutnya.
"Mereka pantas bermain di final," kata juru taktik 50 tahun ini, dikutip dari Football Espana.
Ia menerangkan, penampilan mereka pada babak pertama di rumah sendiri menunjukkan banyak hal. Timnya juga bisa bermain bagus dan menciptakan banyak peluang. Namun dalam dua pertandingan, Raul Albiol dkk kesulitan meladeni ketangguhan tim Merseyside Merah.
Selepas jeda, intensitas Villarreal menurun. Mereka lebih banyak berada di pertahanan sendiri. Alhasil, the Yellow Submarine menjadi bulan-bulanan serangan lawan.
"Kami harus lebih banyak menguasai bola, kami perlu mengontrol penguasaan bola. Namun pada babak kedua, kami tidak cukup memiliki kapasitas untuk merespon Liverpool yang sangat impresif," ujar Emery, dikutip dari uefa.com.
Dengan demikian, petualangan Villarreal di Eropa berakhir. Skuad Kapal Selam Kuning mengalihkan fokus ke ranah domestik. Klub tersebut berada di posisi ketujuh klasemen sementara La Liga Spanyol.
Sebaliknya, Liverpool melaju ke final ke-10 sepanjang keikutsertaan mereka di kompetisi terelite Benua Biru atau yang ketiga dalam lima tahun terakhir. Pada edisi terkini, the Reds menunggu pemenang antara Real Madrid vs Manchester City yang baru akan bertanding Kamis (5/5/2022) dini hari WIB.