Rumah Zakat Salurkan Bantuan Kesehatan kepada Anak Penderita Kebocoran Jantung
Bantuan tersebut merupakan hasil penggalangan dana yang dilakukan melalui Kitabisa
REPUBLIKA.CO.ID, SERANG -- Rumah Zakat kembali menyalurkan bantuan kesehatan kepada Sarwati, seorang anak remaja berusia tiga belas tahun yang mengalami kebocoran jantung. Bantuan tersebut merupakan hasil penggalangan dana yang dilakukan melalui platform Kitabisa.com.
Saat ini, Sarwati seorang yatim tinggal bersama ibu dan kakanya di Link Lemah Abang RW 03 Kecamatan Kasemen, Serang. Sejauh ini, kondisi Sarwati sudah berjalan 1 tahun masih menjalani kontrol rutin dan penangan tim medis.
Namun karena keterbatasan biaya, sejauh ini untuk biaya membeli obat dan transportasi, orang tua Sarwati hanya bisa mengandalkan bantuan dari saudaranya. Karena Hamim, Kakak Sarwati hanya bekerja sebagai buruh harian lepas yang pendapatannya tidak seberapa.
Karena itu, sebagai kepedulian terhadap sesama Rumah Zakat akhirnya menyalurkan bantuan yang diterima langsung oleh Sarwati yang didampingin ibunya, Juleha pada Rabu (8/6/2022). "Terima kasih kepada semua donatur yang membantu untuk anak saya. Kami mohon doanya untuk kesembuhan anak kami. Semoga Rumah Zakat beserta donatur selalu di berikan kelancaran Allah SWT," ungkap Juleha.