Pemkab Kediri akan Bangun Stadion Baru di Barat Sungai Brantas
Pembangunan stadion baru itu juga semakin mendukung fasilitas di Kabupaten Kediri.
REPUBLIKA.CO.ID,KEDIRI -- Pemerintah Kabupaten Kediri, Jawa Timur, berencana membangun stadion baru di barat Sungai Brantas, setelah di timur sungai sudah ada Stadion Canda Bhirawa yang tepatnya berlokasi di Kecamatan Pare.
Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana mengemukakan kebijakan itu diambil karena kebutuhan. Pihaknya juga ingin agar di barat Sungai Brantas terdapat stadion yang bisa dimanfaatkan untuk beragam keperluan khususnya olahraga. Saat ini, Kabupaten Kediri punya satu stadion di Kecamatan Pare.
"Pembangunan stadion akan dikerjakan pada 2023, masa pengerjaan sembilan bulan dan diselesaikan di akhir tahun," kata Bupati di Kediri, Kamis (4/8/2022).
Bupati yang ditemui setelah kegiatan pemberian reward untuk atlet yang meraih medali dalam ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII/2022 Jatim di lapangan tenis Kabupaten Kediri tersebut menambahkan rencananya stadion akan dibangun di lahan pemkab, sehingga tidak akan ada pembebasan lahan. "Di barat sungai (Sungai Brantas) ada lahan pemkab, jadi tidak perlu lagi pembebasan lahan, tidak perlu lagi mencari tempat. Luasnya sekitar 10 hektare dengan kapasitas 30 ribu orang," kata dia.
Pembangunan stadion baru itu juga semakin mendukung fasilitas di Kabupaten Kediri, terlebih lagi bandar udara Kabupaten Kediri letaknya juga di barat Sungai Brantas. Rencananya, operasional bandara itu akan dimulai pada 2023.
Namun, saat disinggung anggaran yang dibutuhkan dalam pembangunan stadion, Bupati belum menjelaskan nominal anggarannya dan hanya menegaskan stadion dibangun dengan kapasitas 30 ribu orang.
Sebelumnya, suporter Persedikab, tim sepak bola dari Kabupaten Kediri juga sempat mengeluhkan soal fasilitas di Stadion Canda Bhirawa, Kabupaten Kediri itu yang dinilai terlalu rimbun. Fire Ant Colony (FAC), sebutan suporter Persedikab tersebut berharap ada kebijakan dari pemkab sebagai solusi agar rimbunnya pohon di area stadion tidak mengganggu jalannya pertandingan.
Namun, Bupati menegaskan pohon di areal stadion tidak akan ditebang melainkan diberikan solusi dengan akan dibangun lagi stadion yang baru. Hal itu juga langsung disambut para suporter dan berharap stadion baru bisa segera digunakan.