Klopp Ungkap Penyebab Liverpool Susah Menang Musim Ini
Dua laga, Liverpool selalu imbang.
REPUBLIKA.CO.ID, MERSEYSIDE -- Liverpool kembali harus mengantongi nilai kurang maksimal setelah ditahan imbang tamunya Crystal Palacea dengan skor 1-1 pada pekan kedua Liga Primer Inggris 2022/2023 di Stadion Anfield, dini hari WIB tadi.
Nahasnya the Anfield Gank lebih dulu kemasukan gol melalui Wilfried Zaha pada menit ke-32. Sebelum akhirnya tuan rumah menyamakan kedudukan lewat Luis Diaz pada menit ke-61.
Pelatih Juergen Klopp mengaku ini merupakan awal musim yang berat. Meski demikian, ia enggan pasukannya terpuruk dalam kekacauan dan segera bangkit untuk bisa bersaing di tangga atas.
"Dua poin dari dua laga adalah masalah bagi kami. Kami memiliki persoalan dengan pemain cedera," kata Juergen Klopp menjelaskan dilansir BBC Sports, Selasa (16/8/2022).
Pada pertandingan versus tim asal London, the Reds tanpa dua penggawa andalan yakni Ibrahim Konate dan Thiago Alcantara karena cedera. Kehilangan dua pilar tersebut sangat berdampak buruk bagi permainan tim di atas lapangan.
Terlebih pada partai selanjutnya mereka dipastikan tidak akan diperkuat Darwin Nunez lantaran mendapat kartu merah secara langsung. Sang pemain akan absen pada tiga laga ke depan the Anfield Gank.
"Kami pun juga kehilangan Darwin Nunez untuk pekan selanjutnya, meski kami dapat mengandalkan Roberto Firmino."
Di sisi lain, pelatih asal Jerman berbicara soal teknis perihal hasil imbang kontra the Eagles. Ia mengaku tidak menyukai cara bermain yang ditunjukkan oleh pelatih Patrick Vieira.
"Palace punya ide, untuk bermain sangat dalam dan mengandalkan serangan balik. Sangat tidak nyaman bermain melawan tim seperti itu, terutama dengan kualitas, kecepatan dan teknik yang mereka miliki."
Berkat capaian tersebut Liverpool sementara berada di peringkat ke-12 dengan perolehan angka dua dari dua pertandingan yang telah dimainkan. Selanjutnya, Mohamed Salah dan kawan-kawan akan berkunjung ke markas Manchester United di Stadion Old Trafford, Selasa (23/8/2022) mendatang.