Kemenag Rilis Daftar 10 Madrasah Terbaik Berdasarkan Rerata UTBK Masuk Perguruan Tinggi
MAN Insan Cendekia Serpong masih yang terbaik.
REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) telah merilis 1.000 sekolah terbaik (TOP 1.000) berdasarkan rerata nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) pada Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN), Jumat (26/8/2022). Dari daftar tersebut Kementerian Agama (Kemenag merilis 10 madrasah terbaik yang masuk dalam list top 1.000 tersebut.
Total ada 23.657 sekolah dengan 745.115 peserta yang mengikuti UTBK Tahun 2022. LTMPT lalu membuat ranking untuk 1.000 sekolah dengan peringkat terbaik. Daftar madrasah terbaik diambil dari 70 besar urutan teratas, dimana ada 10 madrasah terbaik di dalamnya.
Bahkan, Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia (MAN IC) Serpong kembali menempati ranking pertama. Pada lima besar, ada juga MAN IC Pekalongan. Berikut 10 madrasah dengan nilai rerata UTBK terbaik tahun 2022 dan masuk dalam 70 besar TOP 1.000 sebagaimana dirilis LTMPT:
1. MAN IC Serpong, Tengerang Selatan, Banten: Nilai Total 666,494
2. MAN IC Pekalongan, Jawa Tengah: Nilai Total 637,499 (ranking 4, naik 30 peringkat)
3. MAN 2 Kota Malang, Kota Malang, Jawa Timur, Nilai Total: 617,605 (ranking 19, naik 16 peringkat)
4. MAN IC Kota Batam, Kota Batam, Kepulauan Riau, Nilai Total: 616, 585 (ranking 20, naik 106 peringkat)
5. MAN IC Gorontalo, Bone Bolango, Gorontalo, Nilai Total: 603,660 (ranking 35, turun 10 peringkat)
6. MAN IC Jambi, Muaro Jambi, Jambi, Nilai Total: 602,429 (ranking 37, naik 110 peringkat)
7. MAN IC Pasuruan, Kab Pasuruan, Jawa Timur, Nilai Total: 600,516 (ranking 40)
8. MAN IC Padang Pariaman, Kab Padang Pariaman, Sumatera Barat, Nilai Total: 594,622 (ranking 50, naik 20 peringkat)
9. MAN 1 Yogyakarta, Kota Yogyakarta, DI Yogyakarta, Nilai Total: 592,462 (ranking 57, naik 117 peringkat)
10. MAN IC OKI, Ogan Komering Ilir, Sumatera Selaran, Nilai Total: 590,113 (ranking 61, naik 73 peringkat).
Sumber:
https://top-1000-sekolah.ltmpt.ac.id