Gara-Gara Griezmann, Atletico Madrid dan Barcelona Bersitegang
Atletico punya trik agar harga Griemann bisa dibeli murah dari Barcelona.
REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Transfer Antoine Griezmann dari Atletico Madrid ke Barcelona beberapa waktu lalu menjadi bencana di era presiden Barca Bartomeu. Kekisurhan itu sampai diwariskan saat ini.
Seluruh kisah memasuki fase baru setahun yang lalu, ketika Blaugrana dipaksa untuk meminjamkannya ke Atletico. Bahkan peminjaman itu termasuk klausul pembelian wajib seharga 40 juta euro, jika pemain internasional Prancis itu memainkan banyak pertandingan.
Dikutip dari Football-espana, Senin (5/9/2022), Los Rojiblancos sekarang sengaja tak banyak memainkannya untuk membayar 40 juta euro tersebut. Tujuannya adalah menekan Barcelona agar mau melepas Griezmann dengan harga yang lebih rendah. Barca bisa menyerah atau mempertahankan harga tinggi yang mereka tetapkan. Griezmann sudah berusia 32 tahun dan hanya memiliki kontrak satu tahun lagi, setelah menyelesaikan musim kedua masa pinjamannya.
Barca sadar harga pemain Prancis itu sudah turun drastis, dan tidak akan mendekati 40 juta euro jika menjualnya musim panas mendatang. Pada tahap ini, kompromi bisa terjadi sebelum Januari atau bursa transfer musim dingin.
Namun Blaugrana masih berusaha meminta nasihat hukum untuk mengambil langkah selanjutnya, apakah memaksa Atletico untuk membelinya atau melakukan kompromi.