Tanpa Rizal Falconi dan Sandy Ibrahim, Satria Muda Tetap Bidik Juara IBL Gojek 3x3 Yogya
Satria Muda tetap menargetkan juara walau dengan formasi berbeda.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Satria Muda Pertamina Jakarta akan mengganti dua pemainnya pada IBL Gojek 3x3 Seri-2 yang akan digelar 10-11 September 2022 di Sleman, Yogyakarta. Rizal Falconi dan Sandy Ibrahim yang menjadi pilar penting saat Satria Muda juara di seri-1 Bali akhir pekan lalu akan diistirahatkan.
Falconi dan Sandy akan diganti dua pemain muda Antoni Erga dan Argus Sanyudy. Sehingga di Yogyakarta nanti, skuad 3x3 Satria Muda adalah Avan Seputra, Kevin Yonas Sitorus, Antoni Erga, dan Argus Sanyudy. Meski dengan formasi ini Satria Muda tetap mematok target juara.
Abdurrachman, pelatih 3x3 Satria Muda, ketika dihubungi Republika.co.id, Senin (4/9/2022), mengatakan perubahan pemain tak membuat target menurun.
"Kami tetap menargetkan juara walau dengan formasi berbeda. Erga akan mengganti posisi Sandy, namun lebih kepada ball handler. Sedangkan Argus yang seorang bigman, akan memperkuat bawah ring Satria Muda," kata Abdurrachman.
Walau hanya ajang 3x3, Abdurrahman mengaku tetap mempersiapkan tim dengan latihan. "Kami akan latihan Rabu dan Kamis lusa. Latihan untuk memantapkan chemistry antarpemain," pungkasnya.