Polisi Pastikan tidak Ada Mati Suri pada Rohaniawan di Bogor

Rohaniawan ini mendapat pertolongan pertama dan dilarikan ke RSUD Kota Bogor.

Republika/Shabrina Zakaria
Kapolres Bogor, AKBP Iman Imanuddin (tengah).
Rep: Shabrina Zakaria Red: Agus Yulianto

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Media sosial digegerkan oleh berita jenazah seorang tokoh Konghucu bernama Urip Saputra, yang hidup kembali setelah dinyatakan meninggal dunia dan dimasukkan ke dalam peti. Polres Bogor memastikan, tidak ada fakta yang menunjukkan bahwa Urip mati suri.


"Sampai dengan saat ini kami tidak menemukan fakta itu (mati suri)," kata Kapolres Bogor, AKBP Iman Imanuddin kepada wartawan di Rancabungur, Selasa (15/11/2022).

Iman mengatakan, saat peti mati dibuka, dipastikan Urip masih hidup. Setelah itu, Urip yang merupakan warga Rancabungur, Kabupaten Bogor mendapatkan pertolongan medis pertama dan dilarikan ke RSUD Kota Bogor.

"Namun kami luruskan bahwa yang bersangkutan pada saat dilakukan pemeriksaan awal dan dibuka petinya, itu tidak dalam keadaan meninggal, tapi masih dalam keadaan hidup," ujarnya.

Ketika peti dibuka, lanjut Iman, ditemukan denyut nadi Urip masih normal. Bahkan masih bernafas. Oleh karena itu pihak keluarga melakukan pertolongan pertana di puskesmas yang kemudian dirujuk ke RSUD Kota Bogor.

Selain itu, polisi juga telah memeriksa dokter yang memeriksa Urip. Iman kembali menegaskan, saat peti mati dibuka, Urip masih dalam keadaan hidup.

"Masih kami lakukan pemeriksaan terhadap dokter yang memeriksanya. Kalau yang jelas faktanya pada saat dilakukan pemeriksaan awal, peti dibuka itu masih dalam keadaan hidup," ucapnya.

Sebelumnya diberitakan, video disertai narasi tokoh Konghucu, Urip Saputra, meninggal dunia lalu hidup kembali atau mati suri viral di media sosial. Pihak keluarga buka suara terkait hal itu.

"Iya, betul (sempat dinyatakan meninggal), betul sudah dalam peti. Iya (kemudian hidup kembali)," kata kakak kandung Urip, Saputra.

Saputra mengatakan, Urip tiba di rumahnya di Rancabungur, Kabupaten Bogor, pada Jumat (11/11). Saat tiba di rumah, Urip sudah berada di dalam peti mati.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
 
Berita Terpopuler