Livescore Piala Dunia: Bekuk Denmark 1-0, Australia Dampingi Prancis ke Babak 16 Besar

Mathew Leckie tampil sebagai pahlawan kemenangan Australia kala menghadapi Denmark.

AP/Thanassis Stavrakis
Mathew Leckie dari Australia merayakan setelah mencetak gol pertama timnya selama pertandingan sepak bola grup D Piala Dunia antara Australia dan Denmark, di Stadion Al Janoub di Al Wakrah, Qatar, Rabu, 30 November 2022.
Rep: Reja Irfa Widodo Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, AL WAKRAH -- Mathew Leckie tampil sebagai pahlawan kemenangan Australia kala menghadapi Denmark pada laga pamungkas penyisihan Grup D Piala Dunia 2022, Selasa (30/11) malam WIB. Kemenangan tipis, 1-0, atas Denmark itu pun mengantarkan Socceroos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Baca Juga


Dengan tambahan tiga poin dari laga di Stadion Al Janoub, Al Wakrah ini, Socceroos mengakhiri penyisihan Grup D di peringkat kedua dengan raihan enam poin dari tiga partai. Berstatus sebagai runner-up grup, Australia akan menenami Prancis tampil ke babak 16 besar sebagai wakil Grup D.

Ini menjadi kali kedua Australia sukses melaju ke babak 16 besar Piala Dunia. Sebelumnya, Australia sempat mencicipi tampil di fase gugur Piala Dunia kala merumput di Piala Dunia 2006.

Sementara buat Denmark, kekalahan ini kian menegaskanya sebagai juru kunci klasemen Grup D. Semifinalis Euro 2020 itu hanya mampu memetik satu poin setelah hanya mengemas satu hasil imbang dan menelan dua kekalahan di tiga partai penyisihan Grup D.

Jalannya Pertandingan

Butuh kemenangan demi mengambialih peringkat kedua dan Australia dan melangkah ke babak 16 besar, Denmark langsung tancap gas. Gelombang serangan demi serangan langsung dibangun tim besutan Kasper Hjulmand tersebut saat peluit laga tanda dimulai.

Laga belum genap berjalan 15 menit, penjaga gawang Australia, Mathew Ryan, sudah melakukan dua penyelamatan gemilang. Sepakatan keras Rasmus Kristensen dari sebelah kiri kotak penalti dan terarah ke sudut sempit pada menit kelima mampu dimentahkan penjaga gawang Copenhagen tersebut.

Tidak berhenti sampai di situ, Ryan juga menghentikan umpan tarik dari Mathias Jensen dari sebelah kanan petahanan. Bola sempat bergerak liar di depan mulut gawang sebelum akhirnya mampu disepak oleh salah satu pemain bertahan Australia.

Hingga pertengahan babak pertama, Denmark mengendalikan permainan dengan catatan penguasaan bola mencapai 68 persen. Penguasaan bola ini dilengkapi dengan lima upaya, termasuk dua tembakan tepat ke mengarah ke gawang Socceroos.

Di sisi lain, Socceroos merespons permainan Denmark dengan tampil energik. Anak-anak asuh Graham Arnold itu terus berusaha menekan pemain Denmark yang tengah menguasai bola. Sesekali Socceroos berusaha mencuri gol via serangan balik cepat, meski belum benar-benar sepenuhnya mengancam gawang tim Dinamit.

Sementara Denmark tidak mampu memecah kebuntuan meski menguasai pertandingan, Australia belum bisa mengembangkan permainannya. Kedua tim akhirnya harus puas menutup babak pertama dengan kedudukan imbang, tanpa gol.

Tempo dan situasi pertandingan tidak terlalu banyak berubah pada awal babak kedua. Namun, jalannya pertandingan mulai saat memasuki menit ke-60. Australia, yang kerap mendapatkan tekanan dari Denmark, justru menjadi tim pertama yang mencetak gol di laga ini.

Berawal dari sebuah serangan balik cepat, Socceroos mencatatkan keunggulan atas Tim Dinamit. Mendapatkan sodoran umpan terobosan dari lpangan tengah, Matthew Leckie merangsek ke dalam kotak penalti. Pemain Melbourne FC itu berusaha mengelabui dua pemain bertahan Denmark sebelum akhirnya melepaskan sepakan mendatar.

Bola sepakan Leckie itu gagal dijangkau penjaga gawang Kasper Schmeichel dan bersarang tepat di pojok bawah gawang. Gol ini hanya berselang kurang dari lima menit usai Tunisia mampu mencetak gol ke gawang Prancis di laga lainnya.

Dengan begitu, Australia kembali berhak menempati peringkat kedua klasemen sementara Grup D dan menjaga asa lolos ke babak 16 besar. Sedangkan Denmark masih terpuruk di dasar klasemen sementara Grup D dan belum bisa menemukan solusi untuk bisa merobek gawang Australia.

Semua upaya Denmark untuk bisa mencetak gol di sisa pertandingan berujung kegagalan. Skor, 1-0, untuk kemenangan Sosceroos pun bertahan hingga laga usai. Wakil Asia itu akhirnya berhak tampil di babak 16 besar Piala Dunia 2022 dan mengulangi prestasi serupa pada Piala Dunia 2006.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler