Livescore Final Piala Dunia: Argentina Vs Prancis Berlanjut ke Babak Perpanjangan Waktu

Kylian Mbappe mencetak dua gol untuk menyamakan skor menjadi 2-2

EPA-EFE/Ronald Wittek
Kylian Mbappe dari Prancis merayakan setelah mencetak gol penyeimbang 2-2 selama Final Piala Dunia FIFA 2022 antara Argentina dan Prancis di Stadion Lusail, Lusail, Qatar, Ahad (18/12/2022).
Rep: Rahmat Fajar Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, DOHA -- Final Piala Dunia 2022 antara Argentina melawan Prancis berlanjut hingga babak perpanjangan waktu di Stadion Lusail, Doha, Ahad (18/12/2022). Itu setelah skor berakhir 2-2 hingga waktu normal. Setelah tertinggal dua gol pada babak pertama, Kylian Mbappe menjadi pahlawan sementara Les Bleus dengan dua gol untuk membawa laga ke perpanjangan waktu.

Baca Juga


Argentina memiliki dua peluang emas dalam 10 menit pertama. Pada menit kelima, Mac Allister mendapatkan ruang tembak, tapi bola berhasil ditangkap Hugo Lloris. Pada menit kedelapan, tembakan De Paul diblok oleh Varane.

Adapun Prancis tak menciptakan peluang emas dalam 10 menit awal. Pertahanan rapat Argentina menyulitkan Prancis menembus pertahanan.

Albiceleste terus menekan melalui sisi kanan pertahanan Prancis. Angel Di Maria yang beroperasi di sayap kiri cukup merepotkan lini belakang Prancis.

Prancis bermain lebih berhati-hati. Ayam Jantan baru memiliki peluang emas lewat sundulan Giroud pada menit ke-20. Namun sundulannya melambung di atas mistar.

Argentina mendapatkan hadiah penalti ketika Di Maria dijatuhkan oleh Dembele di kotak penalti pada menit ke-22. Messi yang mengambil tugas sukses mengeksekusi dengan sempurna.

Messi dan kawan-kawan kian percaya diri menekan Prancis. Di Maria menggandakan keunggulan 2-0 pada menit ke-36 melalui skema serangan balik.

Tertinggal dua gol, Prancis melakukan perubahan dengan menarik Giroud dan Dembele dan memasukkan Marcus Thuram dan Randal Kolo Muani. Namun hingga babak pertama berakhir skor bertahan 2-0 untuk keunggulan Argentina. 

Argentina masih mengendalikan permainan di awal babak kedua. Mereka bahkan memiliki peluang emas pada menit ke-49 melalui tembakan De Paul. Namun bola mengarah ke pelukan Lloris. Prancis mempunyai peluang melalui tendangan sudut pada menit ke-52 namun belum membahayakan gawang Argentina.

Julian Alvarez nyaris menambah keunggulan untuk Argentina pada menit ke-58 jika tembakanya tak diblok Lloris. Prancis mulai keluar menekan setelah  Di Maria ditarik digantikan Acuna. Keluarnya Di Maria benar-benar dimanfaatkan oleh Prancis.

Kylian Mbappe berhasil memperkecil keunggulan 2-1 melalui titik putih pada menit ke-80. Prancis mendapatkan hadiah penalti setelah Otamendi menjatuhkan Thuram di kotak terlarang.  

Prancis mendapatkan momentum. Para pemain Prancis percaya diri menekan. Pada menit ke-81 Mbappe kembali mencetak gol untuk menyamakan kedudukan 2-2 melalui tembakan voli first time-nya. Skor tersebut bertahan hingga waktu normal berakhir. LAga dilanjutkan ke babak perpanjangan waktu.

Baca juga : Timnas Argentina Kini Berbintang Tiga, Ini Daftar Juara Piala Dunia Sejak 1930

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler