Kolab dengan Jimin BTS, Taeyang Bigbang: Kami Terlihat Seperti Duo Hip-Hop Lawas

Taeyang Bigbang dan Jimin BTS berkolaborasi bawakan Vibe.

Dok The BlackLabel
Taeyang Bigbang (kiri) berkolaborasi dengan Jimin BTS dalam lagu Vibe.
Red: Reiny Dwinanda

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Taeyang dari grup idola K-pop Bigbang resmi membuat comeback solonya. Kali ini, dia berkolaborasi dengan Jimin dari grup idola K-pop Bangtan Sonyeondan (BTS) melalui single berjudul "Vibe".

Single ini hadir enam tahun setelah perilisan solo terakhirnya, yakni album studio ketiga berjudul White Night. "Vibe" disusun dengan ketukan adiktif dan kuat yang menangkap emosi halus dalam suatu hubungan. Taeyang tak hanya ambil bagian dengan menampilkan lagunya, tapi juga membintangi video musiknya bersama Jimin.

"Aku memulai tahun baru ini dengan agensi baru. Sejak menyelesaikan wajib militer, aku telah bekerja dengan The Black Label untuk membuat musik dan memunculkan single baru ini," kata Taeyang, dikutip dari The Korea Herald, Jumat (13/1/2023).

Taeyang menganggap memulai perjalanan sebagai artis solo di agensi baru merupakan kesempatan bagus. Taeyang belum lama ini pindah ke The Black Label, afiliasi dari mantan agensinya YG Entertainment yang dipimpin oleh produser Teddy.

"Vibe" adalah single pertamanya di bawah label baru itu. Dia mengatakan, harapan untuk single ini sangat tinggi, karena Jimin ambil bagian di dalamnya.

"Bekerja sama menghasilkan yang terbaik dalam diri kami sehingga kami sangat puas dengan hasilnya. Kami terlihat seperti duo hip-hop lawas," kata Taeyang.

Taeyang menuturkan, dua tahun lalu, tidak banyak anggota BTS yang berkarier sebagai artis solo. Ketika dia mengerjakan beberapa lagu setelah menyelesaikan wajib militer, produser Teddy berkata bahwa orang-orang akan senang melihat kolaborasi antara Jimin dan Taeyang.

"Itu membuka pikiranku karena tidak pernah memikirkannya," tutur dia.

Baca Juga


Jimin diketahui menunjukkan minat untuk bekerja dengan Taeyang sejak 2013, saat dia memulai debut sebagai personel BTS. Dia bilang mengagumi Taeyang Bigbang dan berharap untuk tampil bersamanya di panggung yang sama.



"Menulis lirik untuk 'Vibe', aku melihat secara mendalam kata yang mulai menjadi tren beberapa tahun lalu. Aku berpikir bahwa getaran yang baik bisa jadi adalah seseorang yang kita cintai atau bisa saja hanya terjadi," kata Taeyang.

"Aku menyimpulkan cinta sejati dimulai dari lubuk hati dan hanya ketika kita menciptakan keharmonisan, getaran yang baik akan tercapai," tutur dia.

Taeyang mengaku awalnya ragu bisa memperkenalkan lagu baru kepada dunia karena dia telah banyak berubah dalam beberapa tahun terakhir. Dia mengatakan sangat menantikan tanggapan publik. Sebagai solois, Taeyang memiliki berbagai hits, seperti "Only Look at Me", "Eyes, Nose, Lips", "Ringa Linga", dan "Wedding Dress".

Taeyang bersama Bigbang melakukan comeback setelah absen selama empat tahun pada April tahun lalu dengan lagu "Still Life". Saat ini, semua anggota, kecuali G-Dragon, telah meninggalkan YG Entertainment, label tempat mereka debut pada 19 Agustus 2006.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler