Cek Personel terkait Narkoba, Polres Karawang Mendadak Gelar Tes Urine

Personel Polres Karawang yang terbukti mengonsumsi narkoba disebut bakal ditindak.

Republika/Bayu Adji P
Kepala Polres (Kapolres) Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono.
Rep: Antara Red: Irfan Fitrat

REPUBLIKA.CO.ID, KARAWANG — Kepala Polres (Kapolres) Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono menyampaikan komitmennya untuk membersihkan jajaran kepolisian dari konsumsi narkoba. Untuk itu, beberapa hari lalu Polres Karawang secara mendadak menggelar tes urine.


Kapolres menyebut pelaksanaan tes urine tersebut tidak diberitahukan sebelumnya. Sasaran tes urine ini sejumlah pejabat utama di lingkungan polres dan polsek. “Kami melakukan pengecekan urine jajaran Polres untuk mengetahui kepatuhan anggota agar tidak mengonsumsi narkoba,” kata Kapolres di Karawang, Sabtu (14/1/2023).

Menurut Kapolres, tes urine merupakan bagian dari langkah antisipasi adanya personel kepolisian di lingkungan Polres Karawang yang menyalahgunakan narkoba. Hasil tes urine langsung diumumkan secara terbuka. 

Kepala Seksi Propam Polres Karawang AKP Siti Barkah mengatakan, pelaksanaan tes urine ini merupakan bentuk pengawasan internal. “Dari semua yang dicek urine, semuanya negatif,” kata dia.

Siti menyampaikan, apabila nanti ditemukan personel kepolisian di lingkungan Polres Karawang yang terbukti mengonsumsi narkoba, akan ditindak. Menurut dia, tidak ada toleransi. “Bagi yang terbukti melanggar, akan ditindak tegas sesuai aturan yang berlaku,” katanya.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
 
Berita Terpopuler