Siap-Siap, Ini Tanggal Peluncuran Global Seri Xiaomi 13

Seri Xiaomi 13 telah lebih dulu rilis di Cina pada Desember lalu.

EPA
Ponsel Xiaomi 13 Pro yang telah dirilis di Cina pada Desember lalu akan diluncurkan secara global pada 26 Februari di Mobile World Congress (MWC).
Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani Red: Natalia Endah Hapsari

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA—Ponsel Xiaomi 13 Pro yang telah dirilis di Cina pada Desember lalu akan diluncurkan secara global pada 26 Februari di Mobile World Congress (MWC).

Baca Juga


Dilansir dari GSMArena, Jumat (10/2/2023), cara peluncuran akan disiarkan langsung mulai pukul 21.30 IST atau pukul 23.00 WIB  di situs web resmi Xiaomi dan akun media sosial.

Catatan pers yang diterima oleh GSMArena tidak menyebutkan Xiaomi 13. Namun, ada sebuah cuitan Lei Jun, CEO Xiaomi, mengatakan, “Acara Peluncuran Seri Xiaomi 13 adalah pada tanggal 26 Februari!” Penggunaan kata “seri” menunjukkan model vanilla juga dapat melakukan debut globalnya bersamaan dengan versi Pro pada 26 Februari.

Xiaomi 13 Pro ditenagai oleh Snapdragon 8 Gen 2 SoC dan dilengkapi dengan RAM hingga 12GB serta penyimpanan internal 512GB. Ponsel tersebut menjalankan MIUI 14 berbasis Android 13 di luar kotak.

Xiaomi menyematkan layar OLED 6,73 inci QHD+120Hz LTPO yang dilindungi oleh Gorilla Glass Victus pada Xiaomi 13 Pro. Layar memiliki dukungan HDR10+ dan Dolby Vision dan pembaca sidik jari di bawahnya yang berfungsi untuk otentikasi biometrik. Ponsel ini juga memiliki punch hole di tengah untuk kamera swafoto 32 MP.

Pada bagian belakang ponsel ada sistem tiga kamera yang terdiri dari 50,3MP primer (dengan OIS), telefoto 50MP, dan unit ultrawide 50MP. Pengaturan kamera juga menggunakan lensa bermerek Leica.

Baterai 4.820 mAh yang ada di Xiaomi 13 Pro memiliki dukungan pengisian kabel 120W dan nirkabel 50W. Ini juga mendukung reverse wireless charging 10W.

Sisi lain, Xiaomi 13 juga memiliki chip Snapdragon 8 Gen 2, tetapi hadir dengan layar yang lebih kecil beresolusi lebih rendah, mengemas baterai yang lebih kecil dengan pengisian kabel yang lebih lambat, dan menampilkan pengaturan kamera yang berbeda.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler