Apple Bakal Rilis MacBook Air 15 inci dengan Chip M2?

Apple mulai produksi massal MacBook Air 15 inci setelah Imlek.

EPA
Apple dilaporkan akan mengeluarkan MacBook Air 15 inci dengan chip Apple M2/ilustrasi.
Rep: Meiliza Laveda Red: Natalia Endah Hapsari

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Apple dilaporkan akan mengeluarkan MacBook Air 15 inci dengan chip Apple M2. Menurut Taiwan DigiTimes, MacBook tersebut akan datang pada kuartal kedua (Q2) tahun 2023.

Baca Juga


Artinya, ini berarti antara April dan Juni. Apple mulai produksi massal MacBook Air 15 inci setelah Tahun Imlek. Ini akan menjadi pembaruan untuk keluarga Apple MacBook Air. pada Juli 2022, Apple sudah merilis MacBook Air 13 inci dengan chip Apple M2.

Bagi beberapa analis, chip ini adalah pengganti sementara dari chip Apple seri M3. Susunan awal baru akan menghadirkan peningkatan nyata dengan arsitektur 3nm baru. Apple M3 sudah siap dan akan tiba sekitar tahun ini.

Dilansir Giz China, menurut analis Ming-Chi Kuo, MacBook 15 inci akan hadir dengan opsi chip M2 dan M2 Pro. Analis juga percaya pada jadwal rilis Q2 2023. Namun, dia belum bisa memastikan apakah laptop baru itu akan masuk dalam seri Air.

Laporan tersebut menyatakan Apple juga dapat meluncurkan MacBook Air lain akhir tahun ini dengan Apple M3. Sesuai sumber, model MacBook Pro 14 inci dan 16 inci yang baru dirilis awalnya direncanakan dengan Apple M3. Namun, Apple mengubah rencananya dan melengkapinya dengan Apple M2 dan M2 Max.

Analis Ross Young mengungkapkan rantai pasokan Apple mulai memproduksi panel 15 inci untuk Air. Ross sebelumnya menunjuk peluncuran MacBook Air baru pada bulan April. Mempertimbangkan jumlah laporan, tampaknya masuk akal untuk mengharapkan MacBook Air baru pada Q2 2023. Perlu dicatat ini akan menjadi MacBook Air terbesar. Sejauh ini, Apple bertahan dengan model 11 inci dan 13 inci. 

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler