Warga Korea Terkejut Saksikan Aksi Sasaeng Fan NCT 127 yang Terekam di Video

Warganet Korea Selatan merinding menyaksikan aksi sasaeng fan NCT 127 yang terekam di video. Video tersebut diunggah di kanal YouTube NCT 127.

network /wilda fizriyani
.
Rep: wilda fizriyani Red: Partner
Tangkapan Layar aksi sasaeng fan yang terekam di video yang diunggah di YouTube resmi milik NCT 127.

Annyeong haseyo, chingudeul!

Salam sehat dan bahagia.

Baru-baru ini, grup K-Pop NCT 127 baru saja merilis konten aktivitasnya di YouTube. Konten yang berjudul “Johnny's Communication Center” tersebut menunjukkan kegiatan para personal NCT 127 yang sedang menikmati kereta luncur di Chicago selama tur AS mereka.

Sebagian besar penggemar nampak senang melihat anggota NCT 127 bersenang-senang di hari libur mereka. Namun beberapa penggemar mengaku terkejut karena menemukan sasaeng fan (penggemar yang melewati batas) di video tersebut. Penggemar tersebut terlihat mengenakan mantel dan celana jeans serta berambut pirang.

Untuk sebagian orang, sasaeng fan asing tersebut sudah cukup terkenal. Sebab, perempuan tersebut tidak henti-hentinya menguntit NCT 127. Tindakan ini jelas sangat melanggar privasi grup yang berada dii bawah naungan agensi SM Entertaiment tersebut..

Mengetahui rekaman tersebut, warga Korea Selatan pun memberikan respons yang beragam. Satu di antaranya mengira bahwa perempuan tersebut adalah anggota staf. Namun lama-kelamaan, dia mulai menyadari keberadan sosok tersebut cukup menganggu.

Di samping itu, ada pula yang merasa merinding dan takut atas tindakan sasaeng fans. “Bagaimana bisa para anggota secara mental baik-baik saja bertindak seperti tidak ada yang salah ketika seseorang benar-benar menguntit mereka sedekat itu ..." ucap warganet Korea Selatan lainnya dilansir dari laman Allkpop, Rabu (1/3/2023).


sumber : https://chingudeul.republika.co.id/posts/203856/warga-korea-terkejut-saksikan-aksi-sasaeng-fan-nct-127-yang-terekam-di-video
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler