Awal Puasa Ramadhan di Amerika Utara Diprediksi Kuat akan Berlangsung 23 Maret

Dewan Fiqh Amerika Utara mengonfirmasi jadwal awal puasa Ramadhan

Dok Republika
Bulan Ramadhan (ilustrasi). Dewan Fiqh Amerika Utara mengonfirmasi jadwal awal puasa Ramadhan
Rep: Mabruroh Red: Nashih Nashrullah

REPUBLIKA.CO.ID, KANADA – Semua umat Islam di seluruh Amerika Utara akan mulau berpuasa Ramadhan pada 23 Maret 2023. 

Baca Juga


Melansir laman moroccoworldnews.com, Jumat (10/3/2023) Dewan Fiqh Amerika Utara (FCNA) memgkonfirmasi perhitungan tersebut yang menunjukkan bahwa Bulan Baru Astronomi terjadi pada Selasa, 21 Maret 2023, pukul 17:23 GMT. 

Pada hari itu, tidak ada tempat di bumi yang saat matahari terbenam elongasinya 8 derajat dan bulan 5 derajat di atas matahari. Jadi, hari pertama Ramadhan 1444 adalah pada Kamis, 23 Maret. 

Dewan Fiqh mengumumkan bahwa sholat Tarawih akan dimulai sehari sebelum Ramadhan mulai Rabu, 22 Maret. 

Selama Ramadhan, umat Islam berpuasa dari fajar hingga matahari terbenam, tidak makan makanan, dan minum segala jenis minuman termasuk air. 

Mengunyah permen karet atau minum obat juga dilarang selama jam puasa. Hanya orang dengan penyakit kronis, dengan obat-obatan yang diresepkan, dan anak-anak yang dibebaskan dari puasa. Lansia dan wanita hamil yang tidak bisa berpuasa juga dikecualikan. 

Anak-anak hanya dianjurkan untuk berpuasa ketika mereka mencapai pubertas. Beberapa orang tua di kalangan komunitas Muslim merayakan anak-anak mereka ketika mereka berpuasa untuk pengalaman pribadi.  

Seperti Amerika Utara, negara lain termasuk Maroko juga akan mulai berpuasa pada 23 Maret. 

Baca juga: Muhammadiyah Resmi Beli Gereja di Spanyol yang Juga Bekas Masjid Era Abbasiyah 

Selain meditasi, Ramadhan juga menjadi ajang saling kunjung, memperbanyak donasi, dan membantu sesama yang membutuhkan. 

Ramadhan juga merupakan waktu di mana semua makanan enak disajikan baik saat berbuka puasa (buka puasa saat matahari terbenam) atau saat makan malam biasa setelah berbuka. 

Di Maroko, makanan yang disajikan saat berbuka puasa didiversifikasi dengan masakan dari seluruh negeri termasuk sup harira, msemn (roti pipih Maroko), dan baghrir (panekuk Maroko).

 

Sumber: moroccoworld  

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler