Madrid Tertarik Bajak Andy Robertson dari Liverpool

Madrid butuh sosok baru untuk menggantikan Ferland Mendy di bek kiri.

Tim Goode/PA via AP
Bek kiri Liverpool Andy Robertson.
Rep: Frederikus Bata Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Real Madrid mengincar bek kiri Liverpool Andrew 'Andy' Robertson. Madrid butuh orang baru di sektor tersebut.

Baca Juga


The Reds terancam gagal tampil di Liga Champions musim depan. Skuad polesan Jurgen Klopp ada di posisi kelima klasemen sementara Liga Primer Inggris musim ini. Dengan mengantongi 66 poin, awak Merseyside Merah tertinggal tiga angka di belakang Manchester United (MU) di urutan keempat.

MU memiliki dua pertandingan tersisa. Liverpool cuma mempunyai satu partai lagi. Peluang menembus kompetisi terelite Benua Biru semakin tipis. The Reds bisa saja ditinggal bintangnya. 

Madrid memanfaatkan momentum tersebut. Kebetulan El Real mencari tenaga tambahan di sektor bek sayap. Los Blancos kurang puas akan servis Ferland Mendy. Eks Olympique Lyon itu keluar masuk ruang perawatan. Belakangan, Carlo Ancelotti sering memasang Eduardo Camavinga sebagai bek kiri.

Madrid tertarik mendatangkan Alphonso Davies. Nama terakhir berseragam Bayern Munchen. Namun kontrak Davies di FC Bayern masih berjalan hingga Juni 2025.

"Juara Spanyol sulit menarik Davies dari Bavaria, oleh karena itu mengalihkan perhatian ke Robertson," demikian laporan yang dikutip dari laman Talksport, Rabu (24/5/2023).

Bek asal Skotlandia itu sudah meraih segalanya di Stadion Anfield. Itu termasuk Liga Primer dan Liga Champions. Ini musim keenamnya berkostum Liverpool.

Sejauh itu, ia tampil dalam 267 laga di berbagai ajang, dan mencetak delapan gol. Ia bagian dari amunisi yang dibangun di era Jurgen Klopp. 

Robertson nyaris tak tergantikan, jika dalam keadaan fit. Sang bek mengoleksi 62 caps tim nasional Skotlandia. Selama periode tersebut, ia tiga kali menggetarkan jala lawan.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler