Berkah Bangun PSSI: Elektabilitas Erick Thohir Sebagai Cawapres Makin Tinggi

Erick Thohir dikenal sebagai tokoh yang pandai berinovasi dan berjejaring.

ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha
Ketua Umum PSSI Erick Thohir (kedua kanan) berbincang dengan calon pemain Timnas sepak bola U-17 yang mengikuti seleksi di Stadion Sriwedari, Solo, Jawa Tengah, Ahad (23/7/2023). PSSI menggelar seleksi pemain Timnas Indonesia U-17 yang berlangsung di 12 kota untuk mencari pemain yang akan dipersiapkan untuk Piala Dunia U-17 pada 10 November hingga 2 Desember mendatang.
Red: Erdy Nasrul

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kondisi sepak bola di Tanah Air tak lagi seperti dulu. Timnas sepak bola Indonesia kini sudah menjadi singa yang mengaungkan prestasi gemilang di tingkat nasional dan internasional. Mereka kini terus meningkatkan prestasi mengharumkan nama bangsa.

Baca Juga


Keberhasilan PSSI tak terlepas dari inovasi dan gebrakan ketua umumnya, Erick Thohir. Mantan Presiden Inter Milan ini gigih membuat inovasi dan memacu semangat para pemain. Dengan begitu kemampuan mereka terus meningkat. Semangat dan percaya diri mereka juga tinggi untuk menjadi juara.

Capaian Erick Thohir menghadirkan terobosan di tubuh PSSI mengakibatkan mantan presiden intermilan itu mendulang elektoral yang tinggi. Imbas daripada itu semakin membuat elektabilitas Erick Thohir semakin terangkat naik sebagai calon wakil presiden (cawapres) untuk Pilpres 2024.

Direktur Eksekutif Kajian Politik Nasional (KPN) Adib Miftahul mengungkapkan, gebrakan-gebrakan Erick Thohir di PSSI direspons positif. Sehingga tidak mengherankan bila elektabilitas Erick Thohir semakin melonjak sangat signifikan.  

“Suka atau tidak suka menurut saya mengatrol Erick Thohir itu dalam hal urusan sepak bola,” kata Adib dalam keterangannya di Jakarta pada Senin (31/7/2023).

Bukannya tanpa alasan, Adib mengatakan, sebab melihat sejumlah hasil lembaga survei Erick Thohir berhasil mendapat raihan positif. Bahkan menempati posisi teratas sebagai figur cawapres pilihan masyarakat.

Kesuksesan kepemimpinan Erick Thohir, dia memaparkan, tentu tidak bisa dilepaskan dari terobosan Eks Presiden Inter Milan itu di PSSI. Salah satunya seperti dengan mendatangkan negara-negara besar seperti Argentina untuk bertanding bersama Tim Nasional Indonesia.

“Bagaimana diplomasi sepak bola dia bisa mendatangkan tim-tim besar,” terangnya.

Oleh karenanya tidak mengherankan bila posisi Erick Thohir semakin mendapat dukungan kuat dari semua lapisan masyarakat. Banyak masyarakat melihat Erick Thohir telah menghadirkan kerja-kerja sangat hebat.

“Erick Thohir ini sebagai memang tokoh yang malah luar biasa kerja cekatan dan cepat,” ungkapnya.

Berdasarkan hasil survei terbaru Lembaga Survei Indonesia (LSI) periode 1-8 Juli 2023. Survei menunjukkan elektabilitas dari Menteri BUMN itu semakin melejit jadi 14,3 persen di bursa bakal calon wakil presiden untuk Pilpres 2024.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler