Firli Klaim Foto Dirinya Bersama SYL Sebelum KPK Selidiki Korupsi Kementan

Beredar dokumen yang menyebut pertemuan Firli dan SYL terjadi pada Desember 2022.

Dok Republika
Ketua KPK Firly Bahuri (kiri) bersama Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.
Rep: Flori Sidebang Red: Agus raharjo

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Firli Bahuri, mengakui dirinya pernah bertemu eks menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (Mentan SYL) di sebuah gelanggang olahraga (GOR) bulutangkis. Namun, ia mengeklaim, pertemuan itu terjadi jauh sebelum KPK menyelidiki dugaan rasuah di Kementerian Pertanian (Kementan).

Hal ini Firli sampaikan menanggapi beredarnya foto dirinya dengan SYL bertemu dan berbincang di pinggir lapangan bulutangkis. Dia menjelaskan, pertemuan itu terjadi pada Maret 2022. Sedangkan KPK mulai menyelidiki dugaan korupsi di Kementan pada Januari 2023.

"Pertemuan di lapangan bulutangkis antara saya dengan Menteri Pertanian saat itu, saudara Syahrul Yasin Limpo, terjadi sebelum periode tersebut, tepatnya yaitu sekitar pada tanggal 2 Maret 2022. Dan itu pun beramai-ramai di tempat terbuka," kata Firli dalam keterangan tertulisnya, Senin (9/10/2023).

Firli menjelaskan, dalam rentang waktu tersebut, SYL bukan tersangka atau pihak yang sedang berperkara di KPK lantaran penyelidikan kasus di Kementan belum dilakukan. Sehingga, menurut purnawirawan jenderal Polri ini, tudingan dirinya memeras elite politikus Partai Nasdem tersebut tidaklah benar. "Kejadian tersebut pun bukan atas inisiasi atau undangan saya," kata Firli menegaskan.

Dalam foto yang beredar di kalangan wartawan, tampak Firli mengenakan pakaian olahraga berupa kaus, celana pendek, dan sepatu olahraga. Sedangkan, eks mentan SYL yang membelakangi kamera terlihat menggunakan kemeja berwarna dasar coklat dengan corak putih dan celana jins biru tua.

Masih berdasarkan foto tersebut, keduanya diduga bertemu di salah satu gelanggang olahraga bulu tangkis. Firli memang dikenal memiliki hobi bermain bulu tangkis. Namun, belum diketahui lokasi ataupun kapan pertemuan itu terjadi.

Momen yang tertangkap kamera itu menunjukkan keduanya sedang duduk di sebuah bangku panjang dan tampak berbincang. SYL tampak memperhatikan Firli yang sedang menyampaikan sesuatu.

Sehari sebelum foto ini muncul, beredar juga sebuah dokumen berisi kronologi dugaan pertemuan Firli dan SYL di sebuah tempat olahraga. Disebutkan, mereka bertemu pada Desember 2022 dalam rangka pemberian uang satu miliar berupa pecahan dolar Singapura kepada Firli. Tetapi, belum ada konfirmasi mengenai asal usul dokumen tersebut.

Baca Juga


BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler