Carlo Ancelotti: Bellingham Bagaikan Hadiah untuk Dunia Sepak Bola
Bellingham kini disandingkan dengam Zidane.
REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti memuji pemain bintangnya, Jude Bellingham sebagai kado terindah untuk dunia sepak bola. Pujian ini diberikan Ancelotti setelah Bellingham mencetak satu gol dan satu assist pada kemenangan El Real dari SSC Napoli dengan skor 4-2 dalam match day kelima Liga Champions di Santiago Bernabeu, Kamis (30/11/2023) WIB.
Torehan itu membuat pemain asal Inggris tersebut meneruskan penampilan gemilangnya pada musim ini dengan koleksi 15 gol dengan 4 assist.
“Dia memberikan kejutan setiap hari dan di setiap pertandingan. Bukan hanya kita, tapi semua orang. Dia adalah hadiah untuk sepak bola. Rekan satu timnya dan para penggemar senang dengan dia dan seluruh dunia sepak bola, yang melihat seorang pemain dengan potensi dan citra positif. Saya harap dia bisa terus seperti ini,” puji Ancelotti, melansir dari laman resmi klub, Kamis.
“Kita harus ingat bahwa dia berusia 20 tahun. Dia adalah pemain ideal untuk sepak bola masa kini: dia punya intensitas dan mampu menguasai lapangan dengan cepat,” lanjutnya.
Ancelotti lalu berbicara tentang kualitas Bellingham dengan legenda Real Madrid, Zinedine Zidane. Menurutnya, kedua pemain itu memiliki keunggulannya masing-masing yang tak dimiliki satu sama lain dimana menurutnya Bellingham mempunyai keahlian untuk pintar menemukan ruang di kotak penalti lawan, sementara Zidane mahir mengolah si kulit bundar.
“Sulit membandingkannya dengan Zidane. Mereka adalah dua generasi yang berbeda. Bellingham mempunyai kemampuan untuk masuk ke kotak penalti yang tidak dimiliki Zidane dan Zidane mempunyai kualitas individu yang tidak dimiliki Bellingham. Sepak bola modern membutuhkan pemain yang kuat secara fisik dan mampu menjangkau banyak lapangan dengan cepat,” jelas Ancelotti.
Pelatih 64 tahun itu lalu mengomentari penampilan pemain mudanya, Nico Paz yang turut mencatatkan namanya ke papan skor saat kemenangan melawan Napoli.
Pemain muda 19 tahun itu masuk menggantikan Brahim Diaz pada menit ke-65 sebelum kemudian kurang lebih 20 menit kemudian mencetak gol spektakuler melalui tendangan jarak jauh.
“Dia telah memberikan kontribusi yang diharapkan semua orang. Ini malam yang spesial baginya. Dia adalah pemain masa depan Real Madrid karena dia memiliki semua kualitas yang harus dimiliki seorang pemain di skuad Real Madrid. Pada saat dibutuhkan, dialah yang kami butuhkan,” kata dia.