Intip Kecanggihan Motor Listrik Baru Honda Karya Anak Bangsa
Honda EM1 e: PLUS dibanderol dengan harga Rp 33,5 juta per unit.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Astra Honda Motor (AHM) baru saja mengumumkan harga sepeda motor listrik Honda EM1 e: sekaligus memperkenalkan pilihan terbaru Honda EM1 e: PLUS. Kedua seri Honda ini merupakan hasil karya anak bangsa diproduksi langsung di pabrik AHM kawasan Pegangsaan, Jakarta Utara.
"Dengan pengalaman manufaktur sepeda motor selama puluhan tahun, tentu kami memproduksi sepeda motor listrik ini dengan mengutamakan kualitas terbaik dan standar global yang diharapkan dapat memenuhi ekspektasi konsumen di Indonesia. Kami pun turut mengapresiasi seluruh rantai bisnis AHM sehingga sepeda motor listrik ini dapat memiliki kandungan komponen lokal yang cukup besar dan tetap berkualitas tinggi," kata Executive Vice President Director PT AHM Thomas Wijaya di AHM Safety Riding & Training Center Deltamas, Jawa Barat, Kamis (21/12/2023).
Selama ini, sejarah panjang AHM menghadirkan sepeda motor berkualitas tinggi di Indonesia berpadu dengan jaringan purna jual terluas di Indonesia, sehingga memperkuat komitmen kualitas terbaik dan durabilitas tinggi sepeda motor listrik Honda di tanah air. Thomas melanjutkan bahwa AHM juga menggandeng rantai bisnis lokal dalam produksi sepeda motor listrik sehingga kandungan komponen lokal mencapai angka di atas 40 persen. Upaya ini sekaligus memenuhi syarat TKDN (Tingkat Komponen Dalam Negeri) guna mendapatkan bantuan pemerintah untuk pembelian sepeda motor listrik bagi konsumen.
Honda berupaya menghadirkan sepeda motor listrik berkualitas tinggi dengan performa yang halus dan responsif layaknya sensasi menggunakan sepeda motor konvensional dihasilkan oleh motor penggerak dengan tenaga maksimal 1,7 kW. Dukungan baterai MPP e: yang dapat dilepas-pasang (detachable) turut memberikan kemudahan bagi konsumen.
Dalam melakukan pengisian daya baterai, konsumen dapat melakukan pengisian daya dengan Honda Power Pack Charger e: dengan waktu pengisian daya 2,7 jam (160 menit) untuk 25 persen-75 persen dan 6 jam untuk 0 persen-100 persen. Selain itu, konsumen juga dapat mengunjungi Honda Power Pack Exchanger e: untuk menukar baterai yang telah terisi penuh.
Baterai MPP e: memiliki perlindungan IP65 yang membuat baterai ini tahan dari debu dan siraman air dari segala arah, serta memiliki standardisasi internasional UNR 136 sehingga memastikan jaminan kualitas dan keamanan baterai MPP e:. Baterai Honda Mobile Power Pack e: (MPP e:) juga dilengkapi dengan sistem Battery Safety-Lock, membuat baterai ini stabil di tempatnya sehingga memberikan keamanan bagi pengendara.
Sebagai sarana pendukung mobilisasi area perkotaan, Honda EM1 e: mampu mencapai kecepatan maksimal 45 km/h dengan jarak maksimal 41,1 km (WMTC Mode). Untuk mendukung aktivitas berkendara konsumen sehari-hari, AHM bekerja sama dengan berbagai pihak untuk menghadirkan Honda Power Pack Exchanger e: di beberapa titik di Jakarta sehingga konsumen dapat bebas beraktivitas tanpa perlu menunggu waktu mengisi baterai yang lama.
Kenyamanan dalam mengendarai sepeda....
Kenyamanan dalam mengendarai sepeda motor listrik berdesain modern kompak berkualitas tinggi ini disuguhkan melalui sensasi berkendara yang serupa dengan sepeda motor konvensional baik dikendarai secara perseorangan maupun berboncengan.
Selain itu, Honda EM1 e: telah dilengkapi dengan teknologi lampu LED di semua titik pencahayaan. Dalam mendukung mobilitas penggunaannya, sepeda motor listrik ini juga dilengkapi dengan Inner Rack dan daya kabel USB type A. Informasi penggunaan sepeda motor listrik ini telah didukung dengan digital panel meter yang dapat menunjukkan kecepatan, jarak, jam, trip meter, pilihan mode daya (Standar dan hemat/ECON) serta indikator baterai.
Bagian ruang kaki model ini didesain semakin nyaman dengan pijakan yang datar dan luas. Sepeda motor listrik ini juga memiliki jok yang dapat digunakan secara pribadi maupun berboncengan dan memiliki tinggi dari permukaan tanah 135mm. Pada sisi pengereman juga telah dilengkapi dengan cakram depan berukuran 190mm dan drum brake pada sisi belakang yang terkoneksi dengan Combi Brake System (CBS) untuk memperhalus pengereman. Sementara itu, ban depan berukuran 90/90 dengan velg 12 Inci dan ban belakang berukuran 100/90 dengan velg 10 Inci.
Sepeda motor listrik Honda EM1 e: dipatok pada harga pasaran sebesar Rp 33 juta. Sedangkan Honda EM1 e: PLUS dipasarkan dengan harga Rp 33,5 juta setelah model-model tersebut mendapatkan skema bantuan pemerintah untuk pembelian motor listrik.