Korsleting Listrik di Kontrakan Haji Oding Bikin 41 Rumah di Tambora Hangus Terbakar

Rumah yang terbakar terdiri dari 30 kontrakan dan 11 rumah warga.

Antara/Muhammad Iqbal
Ilustrasi petugas Damkar padamkan kebakaran. Kebakaran melanda 41 rumah di Tambora, Jakarta Barat.
Red: Karta Raharja Ucu

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Diduga gara-gara korsleting listrik di salah satu kontrakan milik Haji Oding, 41 rumah terbakar di RT 009 RW 005 Duri Selatan, Tambora, Jakarta Barat, Sabtu (6/1/2024). Empat puluh satu rumah yang hangus dilalap api terdiri dari 30 rumah kontrakan dan 11 rumah warga.

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat berhasil memadamkan api. Namun Kebakaran tersebut berdampak terhadap 40 keluarga dengan 120 jiwa yang mendiami lokasi tersebut.



"Dari kontrakan yang terbakar dihuni 80 jiwa dan dari rumah yang terbakar ada 40 jiwa," kata Kepala Seksi Operasi Sudin Gulkarmat Jakarta Barat, Syarifudin.

Syarifuddin menduga peristiwa kebakaran dipicu dari korsleting dari atap salah satu kontrakan. "Korsleting instalasi listrik pada plafon salah satu kontrakan Haji Oding," ucap Syarif.

Damkar menerjunkan 105 personel beserta 21 unit kendaraan pemadam untuk mengatasi kebakaran tersebut. "Operasi pemadaman dimulai pukul 09.31 WIB dan selesai pukul 11.03 WIB," ungkap Syarif.

Tidak terdapat korban dari penduduk dalam peristiwa kebakaran tersebut. Namun seorang petugas pemadam mengalami luka saat menjalankan tugasnya. "Satu orang petugas Damkar (mengalami luka)," ucap Syarif.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler