Penuhi Kebutuhan Dunia Industri, Universitas BSI Buka Prodi Pariwisata
Prodi Pariwisata tergabung dalam Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas BSI.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Semakin berkembangnya kebutuhan dunia industri khususnya bidang pariwisata, Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) yang dikenal sebagai Kampus Digital Kreatif resmi membuka program studi (prodi) Pariwisata untuk jenjang sarjana (S1). Prodi Pariwisata ini nantinya akan menyiapkan lulusan yang cakap dan berkualitas dengan kemampuan juga keterampilan yang mumpuni.
Universitas BSI telah menerima salinan SK (Surat Keputusan) dari Kemendikbudristek perihal izin membuka prodi baru yakni Program Studi Pariwisata untuk jenjang Sarjana dengan no 990/E/O/2024, tertanggal 28 Desember 2023.
Prof Dr Mochamad Wahyudi, selaku Rektor Universitas BSI menyampaikan, dengan diterimanya SK dari Kemendikbudristek ini, maka secara resmi Kampus Digital Kreatif Universitas BSI membuka prodi Pariwisata yang tergabung dalam Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB).
“Prodi Pariwisata ini menjawab kebutuhan publik akan SDM yang cakap dan terampil di bidang pariwisata yang makin menggeliat akhir-akhir ini,” katanya dalam keterangan rilis, Jumat (12/1).
Kehadiran prodi Pariwisata dengan jenjang sarjana ini, tegas Prof Wahyudi tentu akan memenuhi kebutuhan dunia industri yang banyak membutuhkan SDM berpengetahuan dan keahlian yang memiliki kemampuan komunikasi, kemampuan berpikir kritis, berwawasan luas, kemampuan melakukan observasi, kreatif dan inovatif.
“Lulusan prodi Pariwisata Universitas BSI nantinya diharapkan dapat memenuhi segala keinginan pasar di dunia industri pariwisata dengan kecakapan dan SDM yang berkualitas,” tuturnya.