Harga Emas Antam Hari Ini Naik Rp 15 Ribu

Harga emas Antam hari ini Rp 1,179 juta per gram.

ABDAN SYAKURA/REPUBLIKA
Karyawan menunjukkan emas batangan di salah satu toko emas dan perhiasan di Kota Bandung, Jawa Barat, Senin (16/10/2023).
Red: Fuji Pratiwi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) yang dipantau dari laman Logam Mulia meningkat Rp 15.000 per gram menjadi Rp 1.179.000 per gram, Selasa (5/3/2024), dibanding Rp 1.164.000 per gram pada Senin (4/3/2024).

Baca Juga


Adapun harga jual kembali (buyback) emas batangan pada Selasa sebesar Rp 1.072.000 per gram.

Transaksi harga jual dikenakan potongan pajak, sesuai dengan PMK No. 34/PMK.10/2017. Penjualan kembali emas batangan ke PT Antam Tbk dengan nominal lebih dari Rp 10 juta, dikenakan PPh 22 sebesar 1,5 persen untuk pemegang NPWP dan 3 persen untuk non-NPWP. PPh 22 atas transaksi buyback dipotong langsung dari total nilai buyback.

Berikut harga pecahan emas batangan yang tercatat di Logam Mulia Antam pada Selasa :

- Harga emas 0,5 gram: 639.500

- Harga emas 1 gram: Rp1.179.000

- Harga emas 2 gram: Rp2.298.000

- Harga emas 3 gram: Rp3.422.000

- Harga emas 5 gram: Rp5.670.000

- Harga emas 10 gram: Rp11.825.000

- Harga emas 25 gram: Rp28.087.000

- Harga emas 50 gram: Rp56.095.000

- Harga emas 100 gram: Rp112.112.000

- Harga emas 250 gram: Rp280.015.000

- Harga emas 500 gram: Rp559.820.000

- Harga emas 1.000 gram: Rp1.119.600.000

Potongan pajak harga beli emas sesuai dengan PMK Nomor 34/PMK.10/2017. Pembelian emas batangan dikenakan PPh 22 sebesar 0,45 persen untuk pemegang NPWP dan 0,9 persen untuk non-NPWP. Setiap pembelian emas batangan disertai dengan bukti potong PPh 22.

 

sumber : ANTARA
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler