BSI Siapkan Rp 45 Triliun untuk Kebutuhan Masyarakat pada Libur Lebaran
BSI harap masyarakat tak menukar uang secara berlebihan.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Direktur Manajemen Risiko PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) Grandhis Helmi Harumansyah mengatakan, BSI meningkatkan ketersediaan uang untuk melayani masyarakat selama masa libur l
Lebaran. Grandhis berharap hal ini dapat memenuhi kebutuhan masyarakat.
"Tahun ini kita siapkan tambahan menjadi sekitar Rp 45 triliun. Ini semua yang kita lihat berputar melalui tarik tunai, mengambil di teller selama periode Ramadhan, dan juga yang melalui ATM," ujar Gandhis di kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Senin (18/3/2024).
Grandhis menyebut angka ini meningkat dari realisasi tahun lalu yang sebesar Rp 37 triliun. Untuk itu, lanjut dia, BSI mempersiapkan uang yang cukup untuk melayani masyarakat yang ingin melakukan transaksi di BSI pada masa Lebaran tahun ini.
"Dibanding tahun lalu ada peningkatan 20 persen dari uang tunai yang berputar selama ramadhan di kantor kami," ucap Gandhis.
Gandhis menyampaikan seluruh kantor cabang BSI pun telah melayani penukaran uang sejak awal Ramadhan. Gandhis berharap masyarakat dapat menukarkan uang dengan bijak.
"Jadi, kami harapkan juga melakukan penukaran ini dengan normal, kita pastikan uangnya ada, cukup untuk penukaran pecahan kecil. Mohon juga tidak melakukan penukaran secara berlebih," kata Gandhis.