Ronaldo Starter, tapi Portugal Kalah 0-2 di Kandang Slovenia

Ronaldo sebelumnya absen saat Portugal menang 5-2 atas Swedia.

EPA-EFE/ANTONIO BAT
Cristiano Ronaldo (kiri) saat membela Portugal dalam laga persahabatan melawan Slovenia, Rabu (27/3/2024) dini hari WIB.
Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Portugal tumbang dua gol tanpa balas dari Slovenia dalam laga persahabatan di Stadion Stozice, Rabu (27/3/2024) dini hari WIB. Hasil ini mengecewakan, terutama bagi Cristiano Ronaldo yang tampil sebagai starter. Ronaldo sebelumnya absen saat Portugal menang 5-2 atas Swedia.

Baca Juga


Kehadiran Ronaldo tidak memberikan dampak berarti pada babak pertama. Di sisi lain, Slovenia juga gagal mencetak gol dan babak pertama pun tuntas tanpa gol.

Meski mendominasi jalannya laga, Portugal malah kebobolan pada menit ke-72 lewat gol Adam Gnezda Cerin. Ia melepaskan tembakan di kotak penalti yang gagal dibendung kiper Portugal, Diogo Costa untuk membawa Slovenia memimpin 1-0.

Portugal nyaris mencetak gol balasan tiga menit berselang. Joao Felix menanduk bola di sisi gawang dari jarak dekat, tetapi masih belum mengarah ke sasaran.

Portugal mendapatkan peluang pada menit ke-79 lewat dua tembakan saat terjadi kemelut di depan gawang Slovenia yang dikawal Jan Oblak. Sayang tidak ada gol yang tercipta.

Slovenia justru bisa menggandakan keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-81. Timi Elsnik melepaskan tembakan keras dari dalam kotak penalti yang gagal dibendung Costa.

Ronaldo mengancam Slovenia pada menit ke-84 lewat tendangan bebas. Bola tembakannya melengkung menuju gawang, tetapi Jan Oblak berhasil menyelamatkan gawangnya

Tidak ada gol yang diciptakan Portugal sampai laga tuntas dan Slovenia menjadi pemenangnya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler