Penumpang Tiba di Jakarta Naik 94 Persen dari Tahun Lalu
Tujuh terminal AKAP catat kenaikan jumlah penumpang berangkat sebesar 30,21 persen.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dinas Perhubungan DKI Jakarta mengungkapkan bahwa jumlah penumpang yang tiba di Jakarta pada 15 April 2024 mengalami kenaikan sebesar 94,64 persen jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2023.
"Ada kenaikan jumlah penumpang datang sebesar 94,64 persen dengan total 27.988 penumpang dibandingkan dengan periode yang sama pada empat hari setelah lebaran (H+4) Lebaran tahun 2023," kata Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Selasa (16/4/2024).
Syafrin menyebutkan, berdasarkan data total tujuh terminal layanan angkutan antar kota antar provinsi (AKAP) pada 15 April 2024, jumlah penumpang yang datang sebanyak 27.988 penumpang dengan 1.625 kendaraan. Lalu penumpang yang berangkat sebanyak 3.695 dengan 653 kendaraan.
Sedangkan pada 26 April 2023, jumlah penumpang yang datang sebanyak 14.471 penumpang dengan 1.116 kendaraan. Lalu jumlah penumpang yang berangkat sebanyak 2.886 dengan 565 kendaraan.
Jadi, kata dia, dapat disimpulkan bahwa di tujuh terminal layanan AKAP terjadi kenaikan jumlah penumpang berangkat sebesar 30,21 persen dengan total 3.695 penumpang.
"Tetapi jika keseluruhan total penumpang, naiknya 83,93 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu," ujar Syafrin.
Adapun puncak arus mudik Lebaran 2024 sampai 15 April 2024, terjadi pada 7 April 2024 dengan total penumpang berangkat 18.984 orang dengan 1.254 kendaraan dan penumpang datang 4.323 orang dengan 1.317 kendaraan.
"Jika dibandingkan dengan puncak tahun lalu, tiga hari sebelum (H-3) Lebaran, maka mengalami kenaikan total penumpang 12,88 persen," kata Syafrin.
Berikut perbandingan data penumpang Terminal Layanan AKAP pada 15 April 2024 dengan periode tahun lalu:
1. Terminal Terpadu Pulo Gebang
15 April 2024
Datang: 572 kendaraan/4.413 penumpang
Berangkat: 248 kendaraan/1.607 penumpang
26 April 2023
Datang: 314 kendaraan/2.721 penumpang
Berangkat: 193 kendaraan/1.260 penumpang
Penumpang datang: naik 62,18 persen
Penumpang berangkat: naik 27,54 persen
Total Penumpang: naik 51,22 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2023
2. Terminal Kampung Rambutan
15 April 2024
Datang: 536 kendaraan/17.036 penumpang
Berangkat: 83 kendaraan/450 penumpang
26 April 2023
Datang: 414 kendaraan/8.455 penumpang
Berangkat: 100 kendaraan/499 penumpang
Penumpang datang: naik 101,49 persen
Penumpang berangkat: turun 9,82 persen
Total Penumpang: naik 95,29 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2023
3. Terminal Kalideres
15 April 2024
Datang: 256 kendaraan/5.068 penumpang
Berangkat: 84 kendaraan/682 penumpang
26 April 2023
Datang: 168 kendaraan/1.809 penumpang
Berangkat: 76 kendaraan/351 penumpang
Penumpang datang: naik 180,15 persen
Penumpang berangkat: naik 94,30 persen
Total Penumpang: naik 166,20 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2023
4. Terminal Tanjung Priok
15 April 2024
Datang: 96 kendaraan/813 penumpang
Berangkat: 73 kendaraan/357 penumpang
26 April 2023
Datang: 111 kendaraan/966 penumpang
Berangkat: 87 kendaraan/238 penumpang
Penumpang datang: naik 2,59 persen
Penumpang berangkat: naik 76,47 persen
Total Penumpang: naik 17,19 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2023
5. Terminal Lebak Bulus
15 April 2024
Datang: 35 kendaraan/534 penumpang
Berangkat: 35 kendaraan/347 penumpang
26 April 2023
Datang: 37 kendaraan/448 penumpang
Berangkat: 37 kendaraan/194 penumpang
Penumpang datang: naik 19,20 persen
Penumpang berangkat: naik 78,87 persen
Total Penumpang: naik 37,23 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2023
6. Terminal Muara Angke
15 April 2024
Datang: 5 kendaraan/49 penumpang
Berangkat: 5 kendaraan/49 penumpang
26 April 2023
Datang: 4 kendaraan/21 penumpang
Berangkat: 4 kendaraan/88 penumpang
Penumpang datang: naik 133,33 persen
Penumpang berangkat: turun 44,32 persen
Total Penumpang: turun 10,09 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2023
7. Terminal Grogol
15 April 2024
Datang: 125 kendaraan/75 penumpang
Berangkat: 125 kendaraan/203 penumpang
26 April 2023
Datang: 68 kendaraan/51 penumpang
Berangkat : 68 kendaraan/256 penumpang
Penumpang datang: naik 47,06 persen
Penumpang berangkat: turun 20,70 persen
Total Penumpang: turun 9,45 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2023