Ini Prediksi Susunan Pemain Timnas Irak U-23 Saat Jumpa Indonesia
Radhi Shenaishil siap menurunkan amunisi terbaik Timnas Irak U-23.
REPUBLIKA.CO.ID, DOHA -- Tim Nasional Irak U-23 bertemu Indonesia U-23 pada laga perebutan tempat ketiga di Piala Asia U-23 2024. Partai tersebut berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Kamis (2/5/2024) pukul 22.30 WIB.
Armada Lions of Babylon gagal melaju ke partai puncak setelah dihajar Jepang di semifinal dengan skor 0-2. Kekecewaan mendalam terasa di kamar ganti skuad polesan Radhi Shenaishil. Setelahnya, mereka bangkit untuk menyambut tantangan lain.
Masih ada duel yang sangat penting di depan mata. Pemenang pertandingan ini bakal mendapat tiket otomatis lolos ke Olimpiade Paris 2024, menyusul para finalis. Jelas, Muntadher Mohammed dan rekan-rekan enggan menyia-nyiakan kesempatan tersebut.
Lagi-lagi mereka bertemu tim Asia Tenggara. Saat mentas di babak penyisihan, Lions of Babylon sempat meladeni ketangguhan Thailand U-23. Anak asuh Radhi Shenaishil takluk 0-2 dari skuad Gajah Perang.
Lalu di perempat final, Irak jumpa Vietnam U-23. Irak menjadi pemenang dengan skor 1-0. Gol kemenangan wakil Timur Tengah itu tercipta di menit ke-64 lewat titik putih. Ali Jasim yang menjadi algojo, menunaikan tugasnya dengan baik.
Selanjutnya, Indonesia menunggu mereka. Radhi Shenaishil siap menurunkan amunisi terbaik. Bagaimana komposisi starting XI Lions of Babylon? Berikut prediksinya.
Radhi sering melakukan perubahan formasi. Dari lima pertandingan, pola 4-2-3-1 lebih banyak digunakan. Itu terjadi di babak penyisihan.
Lalu di perempat final, ia menggunakan skema 4-4-2. Selanjutnya di semifinal, ia memakai 3-4-3. Sepertinya, kali ini ia kembali ke 4-2-3-1. Pasalnya, selama mentas di babak sistem gugur, Irak kesulitan mencetak gol.
Di posisi penjaga gawang ada Hussein Hassan Rasetim. Hussein Hassan selalu menjadi pilihan utama sejak partai perdana. Di depan sang kiper berdiri empat bek sejajar.
Di kiri ada Ahmed Al-Reeshawee. Di kanan, Mustafa Saadoon. Duet Zaid Tahseen - Josef Al-Imam mengisi pos palang pintu.
Berlanjut ke sektor gelandang bertahan. Dua nama bercokol di sana. Muntadher Mohammed di kiri, Karrar Mohammed Al-Mukhtar.
Ali Jassim menyusur area sayap kiri. Nihad Mohammed bergerak di sayap kanan. Ali Almosawe bertugas sebagai gelandang serang. Mereka mendukung Amin Al-Hamawi di posisi ujung tombak.