Sopir Bus Primajasa Meninggal Dunia Saat Nyetir di Tol Cipali

Posisi bus Primajasa yang dilajukannya berhenti di pinggir jalan, arah Jakarta.

Mardiah Diah
Meninggal dunia (ilustrasi)
Rep: Lilis Sri Handayani Red: Karta Raharja Ucu

REPUBLIKA.CO.ID, SUBANG -- Seorang sopir bus dilaporkan sakit hingga akhirnya meninggal dunia saat sedang mengemudikan kendaraannya di Tol Cipali, tepatnya di wilayah Kalijati, KM 100+600, Kabupaten Subang, Jumat (6/9/2024) pukul 09.00 WIB. Dalam rekaman video yang beredar, sopir tersebut posisinya duduk di belakang kemudi dan bersandar. Sedangkan posisi bus Primajasa yang dilajukannya, berhenti di pinggir jalan, arah Jakarta.

Sustainability Management & Corporate Communications Department Head, Ardam Rafif Trisilo, menjelaskan, semula pihaknya menerima laporan dari seorang awak bus. "Seorang awak bus melaporkan kepada petugas lapangan bahwa rekan pengemudinya dalam keadaan kurang sehat dan memutuskan berhenti di bahu jalan," ujar Ardam.

Setelah pemeriksaan dilakukan petugas medis, sopir bus tersebut dinyatakan meninggal dunia. Pengemudi bus kemudian dievakuasi menuju RSUD Ciereng, Subang.

"Kami turut berduka atas kejadian ini. Semoga pengemudi diterima di sisi terbaik-Nya," kata Ardam.

Ardam menyatakan, saat kejadian, terdapat penumpang dalam bus tersebut. Namun, informasi mengenai jumlah penumpang maupun identitas pengemudi, berada di ranah kepolisian.

Baca Juga


BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler