Kamis 11 Jun 2020 13:14 WIB

3 Cara Singkirkan Ketombe dengan Baking Soda

Soda kue bisa menyerap kelebihan sebum di kulit kepala.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Qommarria Rostanti
Rambut ketombe (ilustrasi).
Foto: www.freepik.com
Rambut ketombe (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, NEW DELHI -- Ketombe merupakan salah satu permasalahan kulit kepala yang umum terjadi. Memiliki ketombe tak hanya dapat menganggu penampilan tetapi juga dapat merusak rambut dan menyebabkan kerontokan rambut.

Ketombe bisa terjadi akibat beragam penyebab. Beberapa di antaranya karena memiliki kulit yang kering, tidak rajin keramas, memiliki kulit kepala yang sensitif, atau memiliki masalah kulit seperti psoriasis dan eksim.

Masalah ketombe memang cukup sulit untuk diatasi. Penggunaan baking soda (soda kue) bisa membantu mengatasi sebagian masalah ketombe. Baking soda dapat menyerap kelebihan sebum pada kulit kepala dan mencegah terbentuknya serpihan ketombe.

Selain itu, baking soda juga diketahui memiliki sifat antijamur dan dapat menyeimbangkan pH di kulit kepala. Untuk mengatasi masalah ketombe, baking soda bisa digunakan tanpa campuran bahan lain atau bisa juga dicampur dengan beberapa bahan lain. Berikut ini adalah tiga cara menggunakan baking soda untuk mengatasi masalah ketombe, seperti dilansir di  laman India.com: