Kamis 13 Oct 2022 10:30 WIB

Xbox Cloud Gaming Bakal Hadir di Meta Quest 2

Pertama kalinya Xbox Game Pass tersedia pada platform virtual reality.

Rep: Meiliza Laveda/ Red: Indira Rezkisari
(Foto: ilustrasi Xbox)
Foto: Public Domain Pictures
(Foto: ilustrasi Xbox)

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA – Microsoft mengumumkan layanan game cloud populer Xbox Game Pass ke Meta Quest 2. Namun, hingga saat ini belum diketahui tanggal rilisnya.

Kedua perusahaan mengumumkan kemitraan baru selama acara Meta Connect yang diselenggarakan pada Selasa. Ini akan menjadi pertama kalinya Xbox Game Pass tersedia pada platform virtual reality nirkabel.

Baca Juga

Microsoft dan Meta mengatakan gamer tidak akan dapat memainkan semua judul dalam realitas virtual. “Anda akan dapat memainkan game 2D dengan pengontrol Xbox yang diproyeksikan pada layar besar di Quest,” kata CEO Microsoft Satya Nadella selama acara tersebut. Xbox Game Pass selalu menambahkan game baru sehingga pemilik Quest 2 akan memiliki perpustakaan yang terus berkembang.

Memiliki ratusan game di layar virtual yang besar memang mengasyikkan dan cara lain bagi Microsoft untuk mengembangkan platform cloud-nya, terutama dengan ditutupnya Google Stadia. Microsoft dan Meta juga bekerja menuju integrasi yang lebih besar dari Quest 2 dengan aplikasi Microsoft lainnya, seperti Microsoft 365.