Senin , 05 Dec 2022, 12:34 WIB

Lewandowski Belum Pastikan Bakal Pensiuan atau Masih Lanjut Bersama Timnas Polandia

Rep: Frederikus Bata / Red: Gilang Akbar Prambadi
 Kylian Mbappe dari Prancis, memeluk Robert Lewandowski dari Polandia pada akhir pertandingan sepak bola babak 16 besar Piala Dunia antara Prancis dan Polandia, di Stadion Al Thumama di Doha, Qatar, Ahad, 4 Desember 2022.
Foto AP/Moises Castillo

Kylian Mbappe dari Prancis, memeluk Robert Lewandowski dari Polandia pada akhir pertandingan sepak bola babak 16 besar Piala Dunia antara Prancis dan Polandia, di Stadion Al Thumama di Doha, Qatar, Ahad, 4 Desember 2022.

Lewandowski tak takut dengan usianya.

REPUBLIKA.CO.ID, DOHA -- Perjalanan Polandia di Piala Dunia 2022 terhenti di fase 16 besar. The Eagles gagal melewati adangan Prancis.

Skuat polesan Czeslaw Michniewicz takluk 1-3 dari Les Blues di Al Thumama Stadium, Ahad (4/12/2022) malam WIB. Setelah pertandingan itu, masa depan Robert Lewandowski menjadi fokus pembahasan. Sang penyerang kini berusia 34 tahun.

Baca Juga

Pertanyaannya, apakah ia ingin berhenti dari tugas internasional? Atau justru masih berhasrat membela Polandia di Piala Dunia berikutnya. Sang bomber menolak mengonfirmasi apa yang akan menjadi keputusannya.

"Secara fisik, saya tidak takut akan hal ini, tetapi kami memiliki banyak hal berbeda di luar sepak bola, apakah kebahagiaan anda masih terasa, dan apa yang terjadi, sehingga sulit untuk mengatakannya sekarang," kata Lewandowski, dikutip dari sports.ndtv.com, Senin (5/12/2022).

Intinya, dari sisi olahraga, ia selalu menikmati tantangan. Namun ada banyak dimensi dalam hidup. Salah satunya, ia harus mempertahankan gairah yang sama. Itu bisa menjadi bahan pertimbangan untuk membuat keputusan.

Mengenai petualangan mereka di Qatar, Lewandowski merasa Polandia menjalani kampanye yang bagus. Pertama kali timnas mereka melewati penyisihan grup turnamen ini, setelah 1986.

"Kami ingin tetap berada di Piala Dunia, tetapi pada akhirnya tujuan kami tercapai. Jika anda bermain melawan juara dunia, itu selalu sulit, tetapi sebagai tim kami tahu defisit seperti apa yang kami miliki," ujar Lewandowski.

Pelatih the Eagles, Michniewicz turut bersuara. Secara khusus ia membahas sepak terjang andalan timnya itu. Ia mengakui Lewandowski kesulitan berkreasi di timnas ketika menghadapi lawan yang hebat.

Itu karena strategi mereka menyulitkannya. Otomatis Polandia lebih fokus menjaga keseimbangan saat melawan rival yang diperkuat penyerang seperti Lionel Messi atau Kylian Mbappe. Namun ia yakin, sang penyerang belum ingin berhenti.

"Dia kapten timnas dan akan memutuskan sendiri masa depannya, tetapi cara dia bermain, saya pikir dia bisa terus menjadi kapten kami di tahun-tahun mendatang," ujar Michniewicz.

Turnamen besar terdekat yakni Piala Eropa 2024. Agenda tersebut berlangsung di Jerman.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
robert lewandowski prancis vs polandia timnas polandia piala dunia 2022
Berita Terpopuler
Berita Lainnya