Kamis 12 Feb 2015 14:48 WIB

Punya Bibir Kering, Basahkan dengan Lemon Setiap Malam

Rep: MGROL32/ Red: Winda Destiana Putri
Lemon (ilustrasi)
Foto: En.wikipedia.org
Lemon (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Siapa yang tidak kenal dengan buah lemon? Buah berukuran kecil dan berwarna kuning ini mempunyai rasa yang asam tapi mempunyai banyak manfaat.

Selain bermanfaat menjaga kesehatan tubuh, buah yang memiliki kandungan vitamin C dosis tinggi ini juga bagus untuk kecantikan. Dilansir dari Allwomenstalk, Kamis (12/2), berikut manfaat lemon bagi kecantikan.

Mencerahkan rambut

Anda tidak perlu menggunakan bahan kimia untuk rambut. Cukup dengan buah lemon, Anda akan mendapatkan rambut yang sehat dan indah. Kandungan buah ini dapat memperkuat akar rambut dan kulit kepala. Sehingga, rambut Anda dapat terjaga kealamiannya.

Memperkuat kuku

Mungkin Anda sering memanikur kuku, agar kuku tampak lebih rapi dan indah. Perlu diperhatikan, manikur kuku juga dapat membuat kuku Anda lemah. Untuk itu, Anda perlu menguatkannya dengan menggunakan campuran jeruk lemon dengan sedikit minyak zaitun.

Melembabkan bibir

Jika Anda memunyai bibir kering dan tidak dapat diatasi dengan pelembab bibir, mungkin bibir Anda membutuhkan bahan yang alami. Anda bisa menggunakan perasan jeruk lemon yang dioleskan di bibir Anda sebelum tidur. Sehingga, saat Anda bangun, bibir Anda kembali lembab dan indah.

Membersihkan wajah

Pembersih yang biasa Anda gunakan tidak cukup untuk mengangkat minyak kulit pada wajah. Lemon dapat membantu mengatasi kulit yang berminyak. Cukup gunakan jus lemon dengan menggunakan kapas, kemudian gosok wajah Anda secara perlahan. Rasakan manfaatnya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement