Rabu 18 Dec 2019 10:00 WIB

Tahun Depan, Kopi Susu Cookies and Cream Bakal Jadi Favorit

Kopi susu gula aren diprediksi akan tergusur dengan rasa cookies and cream.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Reiny Dwinanda
Kopi (Ilustrasi). Kopi susu gula aren dipredikis akan tergusur popularitasnya oleh kopi susu cookies and cream.
Foto: Flickr
Kopi (Ilustrasi). Kopi susu gula aren dipredikis akan tergusur popularitasnya oleh kopi susu cookies and cream.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pada tahun 2020, kopi susu cookies and cream diperkirakan akan menggeser kopi susu gula aren sebagai minuman kopi terfavorit. Prediksi ini mengacu pada hasil riset Toffin bersama majalah MIX MarComm SWA Group berjudul Brewing in Indonesia: Insights for Successful Coffee Shop Business.

Head of Marketing PT Toffin Indonesia Ario Fajar menjelaskan, survei ini dilakukan pada awal Oktober 2019 secara daring dengan 310 responden milenial. Riset itu menunjukkan, sebanyak 38,71 persen responden memilih kopi susu cookies and cream sebagai kopi susu terfavorit di tahun 2020.

Baca Juga

Di urutan kedua, ada kopi susu gula aren dengan persentase 34,52 persen. Sedangkan di posisi ketiga ada kopi susu alpukat dengan persentase 30,32 persen.

"Ini menunjukkan bahwa tren kopi kekinian masih mendominasi pasar kopi para milenial. Kenapa? Karena memang cita rasanya sangat friendly banget untuk milenial atau kami biasa sebut sebagai first coffee drinker yang tidak bisa menerima pahitnya rasa kopi," kata Ario dalam konferensi pers di Pullman Jakarta, Selasa (17/12).