Wakil Gubernur Banten Rano Karno menyampaiakan paparannya dalam diskusi di Gedung DPD RI, Senayan, Jakarta, Selasa (18/2). (Republika/Agung Supriyanto)
REPUBLIKA.CO.ID, SERANG -- Wakil Gubernur Banten Rano Karno yakin PDI-Perjuangan akan memperoleh suara terbanyak pada Pemilu Legislatif 9 April, di wilayah Banten.
"Kalau melihat hasil penghitungan cepat, PDI-P secara nasional memperoleh suara terbanyak. Saya juga meyakini di Banten PDI-P juga unggul," kata Rano Karno yang juga Ketua Bidang Infokom DPP PDIP, Kamis.
Rano Karno menyampaikan terimakasih kepada msayarakat Banten atas partisipasi dan dukungannya terhadap PDI-Perjuangan. Atas hasil penghitungan suara 'quick count' sejumlah lembaga survei yang menempatkan PDIP sebagai pemenang pemilu.
"Alhamdulillah saya ucapkan terimakasih kepada masyarakat Banten yang telah memberikan kepercayaan kepada PDIP untuk membangun negeri yang kita cintai. Semoga kemenangan punya arti bagi bangsa dan masyarakat Banten," kata Rano.
Namun demikian pihaknya secara resmi masih menunggu hasil rekapitulasi oleh KPU. "Saya sudah melapor kepada Ketua Umum, dan beliau merasa bangga atas kemenangan ini," kata Rano.
Ia mengatakan, pihaknya masih menunggu keputusan DPP untuk langkah selanjutnya dalam menghadapi pemilihan presiden.
"Nanti menghadapi pilpres tentunya ada strategi yang akan berbeda dengan pileg. Kemarin sih awalnya kan kita ingin menang mutlak, tapi atas hasil ini kita bersyukur," kata Rano.