Home >> >>
Pengamat: Golkar Sebaiknya Usung Cawapres Saja
Rabu , 23 Apr 2014, 17:07 WIB
Antara/Adhitya Hendra
Ketua Umum DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie (tengah) menyapa para simpatisan Partai Golkar saat kampanye penutup Partai Golkar di Gedung Jatim Expo, Surabaya, Jawa Timur.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pakar politik Universitas Pelita Harapan (UPH), Emrus Sihombing, mengatakan seharusnya Partai Golkar mengusung calon wakil presiden (cawapres) untuk partai lain. Kalau tetap memaksakan pencapresan Aburizal Bakrie (ARB), maka Golkar di atas kertas kalah.

"Sebaiknya Golkar usung cawapres untuk partai lain karena kalau tetap memaksakan ARB capres maka dipastikan di atas kertas kalah," ujar Emrus Sihombing usai diskusi "Menebak Arah Angin Parpol Hadapi Pilpres 2014: Diantara Pesimis dan Realistis", Jakarta, Rabu.

Dengan mengusung cawapres, maka Golkar dapat mengamankan posisinya di dalam pemerintahan.

"Kita tahu bahwa Golkar tidak terbiasa di luar pemerintahan, saya bilang Golkar apakah usung capres dan cawapres sehingga saya bilang itu pesimis dan realistis," ujar dia.

Redaktur : Didi Purwadi
Sumber : Antara
  Isi Komentar Anda
Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.
avatar
Login sebagai:
Komentar